7 Objek Wisata Air Terjun di Padang yang Menarik Dikunjungi

Ditulis oleh Jihan Fauziah

Bukan hanya daerah-daerah di Provinsi Jawa Barat seperti Cianjur saja yang punya objek wisata air terjun yang menarik, di daerah lain seperti provinsi Jawa Tengah atau bahkan provinsi lain seperti Sumatera Barat pun ada, lho!

Bahkan air terjunnya tidak kalah cantik dari yang ada di Tanah Pasundan. Nah, pada kesempatan kali ini, Keluyuran akan membahas mengenai 7 objek wisata air terjun di Padang dengan pemandangan yang super ciamik. Air terjun mana sajakah itu? Simak langsung saja pembahasan berikut untuk mengetahuinya.

1. Air Terjun Lubuak Tampuruang

air terjun lubuak tampuruang air terjun di padang

Yang pertama, ada air terjun Lubuak Tampuruang. Air terjun yang berlokasi di Kecamatan Kuranji ini banyak menarik minat pengunjung untuk berdatangan. Bagaimana tidak, pemandangan air terjun yang menjulang tinggi dari atas tebing sangat amat indah.

Air di sana segar, begitu pula dengan udara di sekitarnya. Bukan hanya pemandangan air terjunnya saja yang cantik, di sepanjang perjalanan menuju air terjun Lubuak Tampuruang, kamu juga akan dibuat takjub dengan keindahan pemandangan alam yang ada.

Untuk bisa sampai ke air terjun, kamu harus menempuh perjalanan selama 15 menit dengan menggunakan kendaraan roda dua. Biaya masuk ke dalam kawasan air terjun hanya Rp. 5000,- saja per orangnya. Tertarik untuk berkunjung ke air terjun Lubuak Tampuruang.

  • Alamat: Gn. Sarik, Kec. Kuranji, Kota Padang
  • Jam Operasional: Setiap hari, 07.00 - 17.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp. 5.000,- per orang

2. Air Terjun Sarasah

air terjun sarasah air terjun di padang

Air terjun Sarasah adalah salah satu objek wisata menarik yang bisa dikunjungi. Dari kawasan air terjun ini, kamu bisa menyaksikan pemandangan Kota Padang dan pabrik PT. Semen Padang yang ciamik.

Akses menuju air terjun Sarasah terbilang agak sulit. Dari tempat parkir kendaraan, dibutuhkan waktu sekitar 15 sampai 30 menit untuk menuju ke lokasi. Biasanya, para pengunjung melanjutkan perjalanan dengan berjalan kaki atau menaiki sepeda motor agar bisa sampai ke air terjun Sarasah.

Bisa dibilang, perjalanannya cukup melelahkan juga. Namun, rasa lelahnya akan terbayar dengan indahnya pemandangan yang disuguhkan di air terjun Sarasah. Jika kamu tertarik untuk berkunjung kemari, siapkan dana Rp. 5.000,- buat tiket masuknya, ya.

  • Alamat: Jl. Koto Baru, Indarung, Kec. Pauh, Kota Padang
  • Nomor Telepon: 0823-8381-5058
  • Kisaran Harga Tiket Masuk: Rp. 5.000,- per orang

3. Air Terjun Lubuk Hitam

air terjun lubuk hitam air terjun di padang

Air Terjun Lubuk Hitam juga tak boleh kamu lewatkan, nih. Tak sedikit wisatawan yang mengunjungi air terjun yang satu ini karena kecantikan pemandangan yang ditawarkannya. Meski jalannya terjal dan berbatu, namun hal tersebut tak menyurutkan semangat para wisatawan untuk bisa mencapai air terjun Lubuk Hitam.

Oh ya, air terjun ini letaknya berada tak jauh dari jalan raya Padang-Painan di Kecamatan Teluk Kabung Bungus, Kota Padang. Perjalanan menuju air terjun dapat ditempuh selama 15 sampai 30 menit. Untuk bisa masuk ke kawasan air terjun Lubuk Hitam tidak dibutuhkan biaya tiket masuk. Hanya saja, kamu perlu membayar tarif parkir kendaraan sebesar Rp. 3.000,- sampai Rp. 5.000,-.

  • Alamat: Tlk. Kabung Utara, Bungus Tlk. Kabung, Kota Padang

4. Air Terjun Ambun Suri

Judul AIR TERJUN AMBUN SURI

Kawasan air terjun Ambun Suri yang masih alami bisa jadi destinasi wisata pilihan saat berkunjung ke Kota Padang. Air terjun ini punya pemandangan yang tidak kalah bagus dari air terjun lainnya yang ada di Padang.

Seperti biasa, akses jalan menuju air terjun Ambun Suri pun cukup sulit, sebagaimana jalan menuju air terjun pada umumnya. Tapi, sudah pasti rasa lelah selama di perjalanan akan hilang setelah sampai di tujuan. Alamat Air Terjun Ambun Suri ada di Kelurahan Limau Manis Selatan, Kecamatan Pauh, Kota Padang.

  • Alamat: Limau Manis Selatan, Pauh, Kota Padang

5. Ngungun Saok

ngungun saok

Banyak orang yang bilang kalau Ngungun Saok adalah surga dunia yang ada di Kota Padang. Ada satu air terjun dengan kualitas air yang baik, jernih dan segar. Pemandangan alam sekitar Ngungun Saok bisa membuat siapa saja terpana.

Tak sedikit orang yang berkunjung ke Ngungun Saok untuk sekadar melepas penat dan menghabiskan waktu liburan. Walau jalan menuju lokasi air terjun di Ngungun Saok tidaklah mulus, melainkan terjal dan berbatu serta harus ditempuh dengan berjalan kaki.

  • Alamat: Lubuk Minturun, Kec. Koto Tangah, Kota Padang
  • Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-20.00 WIB

6. Air Terjun Timbulun

air terjun timbulun painan

Selanjutnya, ada air terjun Timbulun. Air terjun ini punya tujuh tingkatan yang berbeda dan masing-masing tingkatannya punya kolam yang cantik-cantik. Kamu bisa menyeberang dari satu tingkatan ke tingkatan lainnya di air terjun ini.

Namun tentu, kamu tetap harus berhati-hati saat melakukan pendakian dari satu tingkatan ke tingkatan lainnya karena medannya terbilang berbahaya. For your info, salah satu tingkatan air terjun ini memiliki tinggi lebih dari 10 meter.

Selain bisa bersantai, berenang atau berjalan-jalan di sekitar air terjun, kamu juga dapat mengikuti kegiatan olahraga arung jeram yang seru. Oh ya, untuk bisa menikmati keindahan Air Terjun Timbulun yang ada di Kabupaten Pesisir Selatan yang berjarak sekitar 70 kilometer dari Kota Padang, kamu akan dikenakan biaya masuk Rp. 5.000,- saja. Sangat terjangkau, bukan?

  • Alamat: Painan, Iv Jurai, Kabupaten Pesisir Selatan
  • Harga Tiket Masuk: Sekitar Rp. 5.000,- per orang

7. Bendungan Niagara Koto Pulai

bendungan niagara koto pulai

Sesuai dengan namanya, tempat wisata yang satu ini bukan merupakan air terjun alami, melainkan sebuah bendungan. Namun, karena bendungan ini memiliki 'air terjun' juga, maka tak heran bila akhirnya nama Niagara yang merupakan air terjun tertinggi di dunia digunakan sebagai nama bendungan ikonik ini.

Terlebih lagi wujud air terjun di bendungan ini memang menyerupai air terjun Niagara walau tingginya tidaklah sama. Oh ya, kabarnya, air terjun yang ada di bendungan ini terbentuk dari reruntuhan bendungan yang amblas ke dasar sungai.

Belum lengkap rasanya bila kita berkunjung ke Kota Padang tanpa mengunjungi Bendungan Niagara Koto Pulai dan berfoto ria di sana. Hayo, siapa di antara kamu yang tertarik untuk berkunjung kemari?

  • Alamat: Koto Panjang Ikua Koto, Kec. Koto Tangah, Kota Padang
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-18.00 WIB

Sampai di sini pembahasan dari Keluyuran mengenai air terjun di Padang. Kalau kamu berniat untuk pergi berlibur dengan menghabiskan waktu di air terjun, tetaplah waspada dan berhati-hati, ya. Sebaiknya hindari berkunjung ke objek wisata air terjun ketika musim hujan tiba karena debit airnya tinggi dan bisa saja membahayakan nyawa.

Nah, buat kamu yang memiliki informasi mengenai keenam air terjun dan bendungan dengan air terjun Niagara mini-nya yang unik dan cantik dan kamu yang mengetahui air terjun lainnya yang wajib untuk dikunjungi di Kota Padang, jangan ragu untuk membagikan informasi yang kamu miliki dengan para pembaca setia Keluyuran melalui kolom komentar yang tersedia di bawah, ya.

Oh iya, kalau Anda berencana untuk mengunjungi Padang Sidempuan, coba kunjungi juga 10 Tempat Wisata Menarik di Padang Sidempuan ini, yuk!

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram