9 Cara Mengisi Liburan Panjang di Rumah agar Tidak Bosan

Ditulis oleh Ajeng Dwi Damarasri

Sadarkah kamu kalau saat ini semakin banyak orang berlomba-lomba untuk liburan? Bukan hanya sekedar pergi ke tempat jauh, nyatanya kabur dari rutinitas yang membosankan dan melupakan tugas yang menumpuk bisa menjadi salah satu cara untuk menyegarkan otak secara instan. Tapi, kalau badan lelah untuk berpergian, menghabiskan waktu untuk berlibur di rumah juga nggak kalah serunya.

Coba deh buang jauh pandangan bahwa liburan harus snorkeling atau berkemah. Tanpa pergi keluar kota, kamu juga bisa melakukan banyak hal produktif yang menyenangkan. Sayang, kan, bila waktu libur hanya kamu gunakan untuk berbaring di kasur seharian? Daripada bosan meratapi diri, kamu bisa melakukan 10 kegiatan ini. Biar makin seru, jangan lupa ajak adik, kakak, atau bahkan sahabatmu untuk ikut menemani staycation kamu di rumah!

1. Maraton Netflix

Nonton Film

*

Buat kamu yang selalu disibukkan dengan rutinitas pekerjaan dengan jam kerja 8-5 jam, pasti nggak punya banyak waktu untuk menikmati film dan serial favorit. Nah, daripada berdiam diri saja, long weekend nanti bisa kamu jadikan waktu untuk membalas rasa penasaran kamu mengenai kelanjutan film yang baru keluar. Jangan lupa siapkan camilan juga untuk membuat suasana maraton Netflix-mu makin asyik.

2. Membaca Ulang Novel atau Buku Favorit

Baca Buku

*

Nah, untuk kamu yang suka membaca, waktu luang ini cocok banget untuk membaca ulang novel, komik, ataupun buku favoritmu. Kamu juga bisa membaca buku baru yang sudah lama kamu beli namun belum tersentuh. Lupakan realita kehidupan karena membaca akan membawa imajinasimu ke hal-hal yang tak pernah terpikirkan.

Bukan sekedar menyegarkan pikiran dari segala aktivitas yang padat, kebiasaan ini juga bisa melatih otak untuk berpikir lebih kreatif. Kamu tentu pernah ikut sedih dan senyum-senyum hanya karena sebuah kalimat, bukan?

Jangan khawatir, jika tidak terlalu suka melihat tulisan yang padat, kamu bisa memilih majalah atau buku dengan layout yang menarik untuk bacaan santai sambil menyeruput teh di sore hari. Nikmat, kan?

3. Mencoba Menu Baru

*

Rutinitas bikin kamu melakukan hal yang sama tiap harinya, bangun tidur, berangkat kerja, kerja, pulang kerja, dan istirahat. Nggak heran bila kamu merasa bosan dan ingin pergi menjauhi suasana sehari-hari. Jangan sedih, diam di rumah tidak membatasi kamu untuk mencoba hal baru. Tingkatkan keahlianmu dalam memasak dengan mencoba kreasi menu baru.

Bila selama ini kamu hanya bisa memasak menu sehari-hari yang mudah, seperti nasi goreng, cah kangkung, pasta, atau bahkan hanya telur ceplok, kini saatnya belajar untuk membuat makanan beneran, seperti rendang, lasagna, atau kue! Kamu bisa dengan mudah menemukan resepnya di internet kok. Selain kepuasan diri sendiri, kamu tentu bisa membahagiakan keluarga di rumah yang mencicipinya.

4. Dekorasi Kamar

*

Padatnya aktivitas sering membuat kamu absen untuk membersihkan kamar. Padahal, barang yang menumpuk, baju kotor di keranjang, hingga debu yang menempel bisa membuat ruangan terasa semakin sempit dan membuat stres loh! Mumpung lagi ada waktu, kenapa nggak mulai untuk membersihkannya saja?

Selain itu, kamu juga bisa menata ulang dekorasi kamarmu. Bereskan baju-baju dan make up yang sudah menumpuk di kamarmu sesuai kebutuhanmu. Bila sudah tidak terpakai, segera buang untuk membuat kamarmu terasa lebih lega. Namun, bila masih ada yang layak untuk dipakai dan kamu sudah tidak tertarik menggunakannya, sumbangkan saja atau buat garage sale kecil-kecilan!

5. Sleepover dengan Sahabatmu

*

Liburan sendiri kurang asyik? Ajak saja gengmu untuk berkumpul agar semakin seru. Apalagi bila kamu sudah jarang bertemu karena kesibukan yang berbeda. Mumpung lagi hari libur, kenapa nggak sekalian saja kamu mengajaknya untuk sleepover di rumahmu atau rumahnya, nggak masalah selama sudah mendapatkan izin dari anggota keluarga yang lain.

Anti mati gaya, ngobrol semalaman sambil saling bertukar cerita tentu akan terasa menyenangkan. Kamu juga bisa maskeran, nonton film bareng, atau delivery makanan untuk dimakan rame-rame. Lupakan diet dan pesta malam hari dimulai!

6. Berolahraga

Rajin Berolahraga

Bukan karena hari libur, kamu hanya tidur dan berguling-guling seharian di kamarmu, ya. Bila saat bekerja tubuh jarang bergerak, kini saatnya kamu memanfaatkan waktu senggang untuk melatih fisik setelah sekian lama mengabaikannya. Tidak perlu langsung melakukan olahraga berat, kamu bisa mencoba yoga, pilates, atau bahkan zumba sendiri dengan mengikuti panduannya di Youtube!

Selain membuat tubuh lebih sehat, olahraga bisa memperlancar perederan darah pada tubuhmu. Jangan heran bila kamu merasa lebih fresh, baik tubuh maupun otak, setelah berolahraga. Kamu pun siap kembali pada rutinitas dengan aura yang terpancar dan wajah lebih segar!

7. Belajar Aplikasi Baru

*

Pengen punya Feed Instagram yang keren? Nggak sulit, kok, kamu bisa mengatur tone warna yang sesuai dengan kepribadianmu pada foto-foto yang ingin di-upload. Sambil menghabiskan waktu libur, kamu bisa mencoba berbagai aplikasi edit foto yang dapat diunduh gratis melalui HP. Sayang juga, kan, punya banyak foto yang hanya di simpan di galerimu?

Bukan hanya edit foto, kamu juga bisa mengulik berbagai aplikasi keren untuk menjadi soft skill kamu. Edit video, edit suara, atau bahkan belajar membuat vlog bisa jadi cara seru untuk menghabiskan hari libur di rumah, sekaligus menambah pengetahuan baru, kan?

8. Buat Tulisan Menarik

*

Tidak semua pikiran dan keluh kesah bisa diungkapkan melalui kata-kata. Bagi kamu yang pandai merangkai kata, nggak ada salahnya mencurahkan isi hati dalam bentuk tulisan. Bukan hanya sekedar diari, kamu juga bisa membuat puisi, cerita, atau artikel mengenai berbagai isu yang menarik perhatianmu.

Tenang saja, kamu tidak dikejar deadline dan dituntut untuk menulis dengan bahasa puitis kok. Tulisan jujur yang kamu tuangkan di setiap kalimatnya justru bisa menjadi refleksi untuk tulisanmu selanjutnya. Rutin dan banyak membaca bisa menambah pengetahuan kosakata kamu dan semakin mahir dalam membuat tulisannya.

9. Me Time!

*

Ingat-ingat deh, kapan sih hari terakhir kamu memanjakan diri? Aktivitas yang menumpuk sering membuat kita lupa untuk mengurus diri sendiri. Mumpung hari libur, kamu bisa memanfaatkan waktunya untuk menyegarkan otak. Main games seharian, maskeran, atau bahkan luluran bisa kamu lakukan sendiri.

Bukan hanya tubuh, kulitmu juga butuh perawatan agar tetap kencang. Kamu bisa buat masker sendiri dengan bahan-bahan yang mudah ditemukan seperti madu, tomat, timun atau alpukat.

Bila nggak mau ribet, kamu juga bisa mengaplikasikan sheet mask yang nggak kalah melembabkan. Untuk meregangkan otot badan yang kaku, kamu juga bisa memanggil tukang pijat langganan atau jasa massage yang bisa dipanggil ke rumah.

Nah, terbukti, kan, liburan di rumah bisa terasa menyenangkan? Karena terlalu sibuk berpikir jauh, kita sering melupakan hal-hal berharga yang terjadi di sekitar kita. Padahal, bila kita perhatikan, banyak hal kecil yang telah berubah tanpa kita sadari. Kalau menjelajah ke tempat baru terasa seru, apalagi tempat yang memberi banyak kenangan!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram