Suka Wisata Alam? Kunjungi 10 Danau di Jawa Timur Ini!

Ditulis oleh Riastri Herliana

Provinsi di timur Pulau Jawa memiliki banyak sekali hal yang bisa di-explore seperti wisata alam, kota, budaya, hingga wisata religi dapat kamu temukan di sini. Jawa Timur juga merupakan provinsi dimana gunung tertinggi di Pulau Jawa dan gunung dengan jalur terpanjang di Pulau Jawa berada. Banyaknya gunung di Jawa Timur, menjadikan provinsi ini memiliki banyak danau yang memesona.

Danau merupakan cekungan besar yang digenangi dengan air tawar dan terbentuk secara alami dari letusan gunung berapi. Hingga akhirnya danau menjadi salah satu destinasi wisata yang banyak diminati. Ingin tahu lebih banyak tentang danau di Jawa Timur? Simak ulasan tentang 10 danau di Jawa Timur yang memesona.

1. Telaga Sarangan

Telaga Sarangan

Telaga Sarangan merupakan danau alami yang terletak di lereng Gunung Lawu, Kabupaten Magetan. Telaga Sarangan memiliki luas sekitar 30 hektare dengan kedalaman 28 meter. Berada di ketinggian 1.200 meter di atas permukaan laut, Telaga Sarangan memiliki suhu yang dingin. Rata-rata suhu di sini berkisar antara 15 – 20 derajat.

Banyak aktivitas yang bisa kamu lakukan di Telaga Sarangan. Mulai dari berkeliling telaga menggunakan sepeda air atau perahu, hingga berkeliling kawasan wisata menggunakan kuda. Kuliner di Telaga Sarangan terkenal dengan sate kelincinya yang lezat. Belum lengkap rasanya jika berkunjung ke Telaga Sarangan tidak mencoba sate kelinci.

  •  Alamat : Sarangan, Plaosan, Kabupaten Magetan, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp10.000/orang

2. Ranu Kumbolo

Ranu Kumbolo

*

Ranu Kumbolo merupakan danau yang berada di Taman Nasional Bromo Tengger Semeru, tepatnya berlokasi di Gunung Semeru. Ranu Kumbolo terletak di ketinggian 2.400 meter di atas permukaan laut. Kamu perlu mendaki selama kurang lebih 4 – 6 jam dari pos pendakian Gunung Semeru. Jalur yang dilalui tidak terlalu terjal dan aman untuk pemula.

Sesampainya di Ranu Kumbolo, kamu bisa membangun tenda dan camping di sini. Biasanya, Ranu Kumbolo menjadi tempat istirahat bagi pendaki yang hendak mendaki ke Puncak Mahameru, atau yang baru saja turun dari Mahameru. Ranu Kumbolo dikenal dengan sunrise yang memesona. Tak heran jika danau ini selalu disukai pendaki.

  • Alamat : Tulungrejo, Pasrujambe, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp12.000/orang

3. Ranu Pani

Ranu Pani

Ranu Pani merupakan salah satu desa tertinggi di Indonesia yang menjadi pos terakhir pendakian Gunung Semeru. Ranu Pani biasanya hanya dilewati oleh pendaki yang akan ke Gunung Semeru atau yang baru turun dari Semeru. Padahal, di desa ini terdapat sebuah danau yang pemandangannya tak kalah dengan Ranu Kumbolo.

Luas danau Ranu Pani kurang lebih 5.6 hektare dengan suhu minimal -4 derajat celcius. Meski tak seluas Ranu Kumbolo, danau Ranu Pani juga recommended dikunjungi, apalagi jika kamu suka dengan tempat wisata yang dingin dan masih sepi.

  • Alamat : Ranupane, Senduro, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp5.000/orang

4. Telaga Ngebel

Telaga Ngebel

Ponorogo merupakan kabupaten di Jawa Timur yang dikenal dengan budaya Reog Ponorogo. Ternyata, di sini tidak hanya memiliki wisata budaya yang sudah dikenal hingga mancanegara. Ada pula wisata alam. Salah satunya, Telaga Ngebel.

Telaga Ngebel menjadi pintu masuk Ponorogo dari Kabupaten Madiun, karena letaknya berada di perbatasan antara Madiun dan Ponorogo. Uniknya, jika kamu mengunjungi Telaga Ngebel, hanya ada satu jalur untuk kendaraan. Sehingga, kamu bisa memutar mengelilingi telaga dengan leluasa tanpa berpapasan dengan pengendara lain.

  • Alamat : Telaga Ngebel, Ngebel, Kabupaten Ponorogo, Jawa Timur
  • Operasional : 08.00 – 18.00 WIB
  • Tiket Masuk : Rp10.000 – Rp15.000

5. Ranu Klakah

Ranu Klakah

Kabupaten Lumajang menyimpan banyak sekali destinasi wisata alam. Selain Gunung Semeru, Ranu Kumbolo, dan Ranu Pani, kini ada pula Ranu Klakah yang terletak di Desa Klakah, Lumajang. Di sekitar sini, sebenarnya ada tiga danau yaitu Ranu Klakah, Ranu Bedali, serta Ranu Pakis.

Ranu Klakah terlihat sangat memesona dengan pemandangan berlatar Gunung Lamongan yang merupakan gunung api istirahat dengan ketinggian 1.668 meter di atas permukaan laut. Di sini, kamu bisa menikmati pemandangan dengan cara yang berbeda yaitu dengan bermain wahana air seperti kano, perahu angsa, hingga rakit bambu.

  • Alamat : Dusun Jatian, Tegalrandu, Klakah, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur
  • Operasional : 06.00 – 17.00 WIB
  • Tiket Masuk : Rp3.000/orang

6. Ranu Grati

Ranu Grati

Pasuruan merupakan kabupaten di Jawa Timur yang dijuluki sebagai city of mountain. Pasuruan dikenal karena menjadi salah satu pintu masuk pendakian Gunung Arjuno. Tak hanya itu saja, Pasuruan juga memiliki danau yang terletak di dataran rendah. Ranu Grati namanya.

Ranu Grati merupakan danau alami yang terbentuk akibat aktivitas gunung berapi. Meski berada di dataran rendah, Ranu Grati merupakan salah satu danau vulkanik di Jawa Timur. Ranu Grati berlokasi di antara tiga desa. Danau ini bisa kamu nikmati dengan berkeliling danau menggunakan sepeda air, becak air, hingga perahu.

  • Alamat : Brandong, Ranu Klindungan, Grati, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp2.000/orang

7. Ranu Agung

Ranu Agung

Ranu Agung merupakan danau alami yang terbentuk dari letusan Gunung Lamongan pada masa lampau. Secara administratif, Ranu Agung terletak di Kabupaten Probolinggo. Danau ini masih sangat tersembunyi. Akses untuk menuju ke Ranu Agung pun terbilang masih sulit. Kamu perlu menempuh jalur menanjak dan melewati hutan belantara.

Setibanya di Ranu Agung, kamu dapat melihat danau yang masih sangat asri. Udaranya yang dingin, dihiasi dengan tebing-tebing tinggi di sekeliling danau, dan belum tersedia fasilitas pendukung wisata, seperti toilet dan warung. Jadi, kamu perlu mempersiapkan perbekalan yang cukup. Di sini, kamu bisa mengitari danau menggunakan perahu getek.

  • Alamat : Ranu Agung, Krajan, Andungsari, Tiris, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp3.000/orang

8. Waduk Selorejo

Waduk Selorejo

Jika biasanya orang liburan ke Malang mengunjungi Gunung Bromo, atau explore Kota Wisata Batu, kini ada destinasi wisata alam di Kabupaten Malang. Waduk Selorejo, merupakan bendungan yang terletak di Desa Pandansari. Waduk Selorejo berada di ketinggian 600 meter di atas permukaan laut.

Waduk Selorejo dikelilingi Gunung Anjasmoro, Gunung Kelud, serta Gunung Kawi, sehingga udara di sini terbilang sejuk dan segar. Di Waduk Selorejo, pengunjung dapat melihat aktivitas nelayan yang sedang menjaring ikan. Jika kamu suka memancing, tak ada salahnya untuk mencoba memancing ikan di sini.

  • Alamat : Sambirejo, Pandansari, Ngantang, Kabupaten Malang, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp7.000/orang

9. Ranu Gumbolo

Ranu Gumbolo

Jika sebelumnya sudah membahas Ranu Kumbolo di Semeru, maka kini saatnya membahas Ranu Gumbolo. Sudah tahu destinasi wisata ini? Ya, Ranu Gumbolo merupakan danau alami yang terletak di Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur. Destinasi wisata ini belum lama dikenal masyarakat. Padahal, Ranu Gumbolo memiliki pesona yang indah.

Ranu Gumbolo bukan hanya dikenal dengan pemandangan danau yang memesona. Di sini juga terdapat hutan pinus, area pemandingan, taman bermain, hingga wahana flying fox. Kamu bisa menikmati Ranu Gumbolo dengan naik ke gardu pandang yang sudah disediakan, atau bisa juga berkeliling danau dengan perahu wisata.

  • Alamat : Bantengan, Mulyosari, Pagerwojo, Kabupaten Tulungagung, Jawa Timur
  • Operasional : 06.00 – 17.00 WIB
  • Tiket Masuk : Rp5.000/orang

10. Danau Taman Hidup

Danau Taman Hidup

Danau Taman Hidup merupakan danau alami yang terletak di Gunung Argopuro, Jawa Timur. Argopuro merupakan gunung dengan jalur terpanjang di Pulau Jawa dengan ketinggian 3.088 meter di atas permukaan laut. Ada dua jalur yang bisa kamu tempuh. Yaitu jalur Baderan di Situbondo, serta Bremi di Probolinggo.

Danau Taman Hidup bisa kamu akses lebih cepat jika kamu mendaki Argopuro melalui jalur Bremi. Dari danau ini, kamu bisa melihat pemandangan puncak Gunung Argopuro yang gagah. Di tepi danau terdapat dermaga kecil yang biasa digunakan pendaki untuk foto-foto ataupun mengambil air dari danau.

  • Alamat : Cocok, Kalianan, Krucil, Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp20.000/hari (tiket pendakian Argopuro)

Itulah 10 danau di Jawa Timur yang bisa kamu kunjungi. Beberapa diantaranya berada di atas gunung sehingga perlu usaha lebih untuk menggapainya. Meski begitu, danau-danau di Jawa Timur ini recommended untuk dijadikan sebagai destinasi liburanmu selanjutnya.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram