Inilah 7 Kolam Renang di Jakarta yang Cocok untuk Liburan
Kolam renang satu ini dilengkapi sejumlah kursi yang ada di pinggiran kolamnya. Kursi-kursi tersebut sangat pas untuk dipakai duduk-duduk santai atau dipakai buat berteduh dari panas matahari dan hujan. Kolam renang ini selalu buka tiap hari, mulai dari pukul 6 pagi hingga 9 malam. Adapun harga tiket masuknya sendiri adalah Rp40 ribu per/orang.
4. Kolam Renang Cilandak Apartment & Sport Center

* sumber: www.tripjalanjalan.com
Kolam renang ini letaknya berada di dalam wilayah Cilandak Apartment & Sport Center. Adapun lokasi tempat renang satu ini adalah di Jalan TB Simatupang No. 17, Cilandak Baru, Cilandak, Jakarta Selatan. Kolam renang ini memang tidak memiliki sejumlah wahana. Namun, Anda dan anak-anak masih bisa berenang di sini. Pasalnya, kolam renang ini airnya bersih, sehingga nyaman dipakai untuk berenang.
Walaupun berada di apartemen, kolam renang ini terbuka buat umum. Jadi, Anda dan keluarga yang tak bermukim di Cilandak bisa sekali renang di sini. Hanya saja, Anda mesti membayar harga tiket masuk seharga Rp25 ribu per/orang. Kolam renang ini buka tiap hari, pukul 6 pagi hingga 10 malam.
5. Kolam Renang Pantai Mutiara

* sumber: www.sportsclubpm.com
Kolam renang ini terbilang unik. Bagaimana tidak, kolam renang satu ini letaknya persis di dekat tepi laut. Berenang di sini akan membuat Anda dan keluarga merasakan berenang nuansa a la di pantai atau lautan.
Kolam renang ini punya fasilitas yang menunjang Anda dan keluarga. Mulai dari kafe, locker room, hingga pemandian air hangat, adalah fasilitas tersebut. Untuk masuk ke sini, Anda dan keluarga mesti membayar tarif Rp35 ribu per/orang. Adapun alamat kolam renang ini adalah di Jalan Pantai Mutiara, Pluit, Penjaringan, Jakarta Utara.
6. Kolam Renang Gajah Mada

* sumber: wisatadiindonesia.com
Bila Kolam renang Cilandak terletak di apartemen, maka kolam renang ini terdapat di sebuah mal, yaitu Gajah Mada Plaza. Adapun lokasi spesifik kolam renang ini adalah di Jalan Gajah Mada No. 19-26, Petojo Utara, Gambir, Jakarta Pusat. Kolam renang ini letaknya persis di lantai 7 Gajah Mada Plaza. Jadi, Anda dan keluarga bisa berenang di sini sembari melihat pemandangan kota dari ketinggian.
Terdapat dua buah kolam renang yang ada di sini. Kolam renang pertama dikhususkan bagi anak-anak dan kolam renang lainnya khusus buat orang dewasa. Khusus untuk anak-anak, ada beberapa wahana khusus yang bisa dipakai untuk berenang di sini.
Kolam renang ini buka setiap hari, mulai jam 7 pagi hingga 6 sore. Adapun HTM yang harus Anda bayar nanti adalah Rp35 ribu saja.
7. Snowbay

* sumber: rakatours.com
Rekomendasi kolam renang yang terakhir ini letaknya persis di kompleks Taman Mini Indonesia Indah, tepatnya di Jalan Taman Mini Indonesia Indah, Pinang Ranti, Makasar, Jakarta Timur. Sesuai dengan namanya yang mengandung kata “snow”, kolam renang satu ini mengusung gunung bersalju sebagai konsep kolam renangnya. Ini membuat kolam renang satu ini terlihat begitu unik.
Keunikan lainnya kolam renang ini adalah gelombang ombak buatannya. Di sini, ada 7 variasi gelombang ombak yang membuat Anda dan keluarga merasakan sensasi unik saat berenang di sini. Wahana-wahananya pun tak kalah unik. Sebagai rekomendasi, cobalah nikmati wahana Flush Bowl.
Kolam renang ini buka tiap hari, mulai pukul 9 pagi hingga 6 sore. Harga tiketnya sendiri variatif. Di hari biasa, HTM kolam renang ini adalah Rp85 ribu untuk anak-anak, dan Rp100 ribu untuk orang dewasa. Adapun untuk akhir pekan, HTM-nya naik menjadi Rp100 ribu buat anak-anak, dan Rp120 ribu buat orang dewasa.
Itulah tadi ketujuh tempat wisata kolam renang yang ada di Jakarta. 7 tempat tadi cocok banget untuk Anda dan keluarga yang ingin menghabiskan akhir pekan sembari main air. Nah, dari ketujuh tempat tadi, mana kolam renang yang ingin Anda kunjungi?
Tapi, kalau Anda sedang tidak berada di Jakarta dan ingin tetap berwisata air di kota lain, maka kami punya rekomendasi 10 Kolam Renang di Bali. Tempat tersebut cocok untuk yang ingin berenang di Bali tapi bukan berenang ke pantai.