Cobalah 9 Makanan Khas Bekasi yang Sangat Lezat Ini

Ditulis oleh Anggie Warsito

Di balik kotanya yang sibuk dan panas, Bekasi rupanya punya sejumlah makanan khas. Mayoritas makanan di kota ini memiliki perpaduan budaya Sunda dan Betawi yang kental. Kamu tak akan menyesal bila nanti mencoba makanan-makanan di sana. Lalu, apa saja makanan khas Bekasi yang harus kamu coba nanti? Berikut daftar lengkapnya.

1. Bandeng Rorod

Bandeng Rorod (Copy)

*

Kalau Semarang punya Bandeng Presto, maka Bekasi punya Bandeng Rorod. Berbeda dengan Bandeng Presto yang bertulang lunak, olahan bandeng khas Bekasi ini justru tak mempunyai duri sama sekali. Ini tentu membuat bandeng ini semakin nikmat untuk kamu nikmati.

Tidak adanya duri pada sajian bandeng ini tak lepas dari cara membuatnya yang unik. Jadi, sebelum bandengnya diberi bumbu, bagian duri dan tulang pada bandeng bakal ditarik paksa hingga tak ada duri dan tulangnya sama sekali. Selain cocok disantap langsung, olahan bandeng khas Bekasi ini layak kamu jadikan buah tangan.

2. Gabus Pucung

Gabus Pucung (Copy)

*

Selain Bandeng Rorod, ada satu sajian ikan lainnya yang ada di Bekasi. Sajian itu adalah Gabus Pucung. Ini adalah sajian ikan gabus yang kaya akan nuansa Betawi di dalamnya. Cara membuat olahan ini sendiri tidaklah terlalu rumit.

Ikan gabus yang sudah digoreng sebelumnya bakal diramu bersama rempah, dan diberi kuah berbahan dasar kluwek. Rasa daging ikan gabus yang empuk bercampur kuah luwek yang kental bakal kamu rasakan tiap kali menyantap sajian ikan ini.

3. Dodol Betawi

Dodol Betawi

*

Dodol Betawi sebetulnya adalah sajian dodol asli Jakarta yang juga menjadi makanan khas Bekasi. Secara bahan, dodol betawi khas Bekasi tak jauh berbeda dengan yang ada di Jakarta. Dodol satu ini lazim selalu disajikan saat bulan Ramadan maupun Idul Fitri.

Sajian dodol ini juga cocok dijadikan buah tangan. Ada beberapa tempat yang menyediakan dodol ini di Bekasi. Salah satunya adalah Dodol Betawi Hj. Sholeha yang ada di Jalan Ujung Harapan Bahagia, Bahagia, Kecamatan Babelan, Bekasi, Jawa Barat.

4. Kue Rangi

Kue Rangi

*

Kue Rangi merupakan kue khas Bekasi yang berbahan dasar tepung kanji dan parutan kelapa. Kedua bahan tersebut lantas dicampur dan dimasukkan ke dalam cetakan khusus yang dipanasi api sedang di bawahnya.

Bila campuran tersebut matang, bagian atasnya lantas dibaluri saus gula merah. gurihnya kelapa dan tepung kanji, serta manisnya saus gula merah akan kamu rasakan di tiap gigitannya. Makanan khas Bekasi ini bisa kamu temui di beberapa tempat di Bekasi.

Salah satunya adalah toko Kue Rangi & Sate Kikil Assoy yang beralamat di Jalan KH. Agus Salim No. 185, Bekasi Jaya, Kecamatan Bekasi Timur, Bekasi, Jawa Barat.

5. Kue Telur Gabus

Kue Telur Gabus

*

Walau bernama telur gabus, namun kue ini tidaklah murni berbahan telur ikan gabus. Kue ini dibuat dari tepung tapioka yang dicampur bersama margarin dan telur ayam. Kue ini umumnya berbentuk panjang, berwarna putih kekuningan, serta teksturnya mirip gabus alias Styrofoam.

Umumnya, kue ini memiliki cita rasa gurih semata. Namun, seiring bertambahnya waktu, varian cita rasanya mulai beragam. Kini, kamu bisa menemukan kue ini dengan cita rasa keju. Bahkan, ada pula yang bercita rasa manis dan bertabur wijen di atasnya.

6. Kue Akar Kelapa

Kue Akar Kelapa

*

Seperti halnya Dodol Betawi, makanan satu ini juga merupakan makanan khas Betawi yang ada di Bekasi. Nama kue ini sendiri terinspirasi dari bentuknya mirip akar pohon kelapa yang panjang, dan bergerigi di bagian pinggirnya.

Adapun bahan-bahan kue ini adalah tepung beras putih, tepung sagu, dan kelapa. Kue ini umumnya memiliki cita rasa asin bercampur manis dan gurih. Dalam kebudayaan Betawi, kue ini lazim disajikan sebagai kudapan Hari Raya Idul Fitri dan juga pada acara hajatan.

Kue ini juga cocok dijadikan sebagai buah tangan sepulang dari Bekasi nanti. Salah satu penjual kue ini di Bekasi adalah Waung Mpok Nini yang ada di Jalan Belanak 2 Ujung, Perumnas 2, Kayuringin Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Bekasi, Jawa Barat 17144.

7. Kue Biji Ketapang

Kue Biji Ketapang

*

Kue Biji Ketapang adalah kue bernama unik lainnya yang ada di Bekasi. Nama kue ini sendiri diilhami dari bentuknya yang serupa dengan biji buah ketapang. Adapun bahan-bahan kue ini terdiri atas tepung terigu, santan kelapa, margarin, gula pasir, garam, vanili, dan telur ayam.

Semua bahan itu lalu diolah sedemikian rupa, dibentuk serupa biji ketapang, dan digoreng hingga matang. Kue ini memiliki tekstur yang agak keras namun renyah, serta bercita rasa manis dan gurih. Seperti halnya Kue Telur Gabus, kue satu ini juga bisa kamu jadikan buah tangan, serta bisa kamu temukan langsung di Warung Mpok Nini.

8. Kue Kembang Goyang

Kue Kembang Goyang

*

Kue khas Bekasi ini dibuat dari tepung beras yang dicampur bersama gula pasir, telur ayam, tepung sagu, santan, kelapa, wijen putih, dan minyak goreng. Setelah dicampur, bahan-bahan tersebut lantas dimasukkan ke dalam cetakan berbentuk kelopak bunga.

Selanjutnya, adonan yang sudah dimasukkan ke dalam cetakan langsung digoreng di atas wajan. Selama proses penggorengan, wajan mesti digoyang-goyangkan, hingga adoannya terlepas dari cetakan, dan menjadi kue goyang yang matang.

Dalam kebudayaan Betawi, kue ini lazim disajikan sebagai salah satu kudapan di hari raya Idul Fitri. Tak hanya di Bekasi dan daerah yang kental budaya Betawi, kue ini juga bisa kamu temui di Sumatra. Di sana, kue ini lazim dinamai dengan sebutan kue kembang loyang.

Di Bekasi, kamu bisa membeli kue ini di Warung Mpok Nini. Jika tidak, kamu bisa datang ke sentra pembuatan kue Kembang Goyang yang ada di Jalan Burangkeng Setu Bekasi No. 6, Burangkeng, Kecamatan Setu, Bekasi, Jawa Barat 17320.

9. Kue Dongkal

Kue Dongkal

*

Boleh dibilang kalau ini adalah salah satu jajanan legendaris di Bekasi. Kue ini dibuat dari tepung beras yang sudah ditumbuk hingga halus, serta dicampur dengan bahan-bahan lainnya. Bahan-bahan tersebut adalah kelapa parut, gula pasir, vanili bubuk, gula merah, garam, dan daun pisang.

Kue ini memiliki cita rasa yang mirip dengan putu. Hanya saja, dongkal memiliki bentuk yang sedikit lebih besar. Selain di Bekasi, kue ini bisa kamu temui di beberapa daerah lainnya, seperti Depok dan Tangerang.

Adapun di Bekasi, kamu bisa mencicipi kue ini di kedai Kue Dongkal Rawalumbu yang ada di Jalan Dasa Darma, Bojong Rawalumbu, Rawalumbu, Bekasi,  Jawa Barat.

Di balik kotanya yang macet dan panas, Bekasi menyimpan sejumlah makanan khas. Sembilan di antaranya sudah kami rekomendasikan di atas. Kamu dijamin tidak akan menyesal bila mencoba semua makanan khas Bekasi yang kami rekomendasikan. Semoga bermanfaat dan selamat kulineran di Bekasi!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram