10 Macam Makanan Khas Meksiko Selain Taco dan Burrito

Ditulis oleh Siti Hasanah

Makanan bagi masyarakat Meksiko adalah sumber kebanggaan. Tak mengherankan karena makanan khas Meksiko sudah mendapatkan pengakuan sebagai Warisan Dunia UNESCO. Faktor-faktor yang menjadikan makanan dari negara ini ditunjuk UNESCO sebagai Warisan Dunia karena eksotis, kuno (beberapa bahan merupakan warisan zaman pra-Hispanik), identitas, teknologi, dan keberagaman.

Unik, kompleks, bermacam-macam, dipengaruhi oleh sejarah dengan usia ribuan tahun dan sumber makanan yang berubah adalah ciri khas makanan dari negara tetangganya Amerika Serikat ini. Beberapa makanan negara ini sudah mendunia, sebut saja taco atau burrito. Selain kedua makanan tersebut, masih banyak lagi makanan khas Meksiko lainnya.

1. Quesadilla

Quesadilla

Camilan Meksiko yang sederhana ini disebut dengan quesadilla. Makanan khas Meksiko ini dibuat dari tepung atau tortilla jagung kemudian diberi isian dengan keju yang meleleh. Umumnya kulit dari tepung atau tortilla jagung ini disajikan dengan dilipat dua lalu disantap.

Quesadilla sering diisi bahan lain, seperti daging, kacang-kacangan, atau kentang. Namun yang wajib ada adalah keju, kecuali di Mexico City. Di kota tersebut keju dalam quesadilla sering hanya jadi bahan tambahan saja.

Terkadang quesadilla dipotong jadi berupa irisan dan dihidangkan bersama dengan salsa maupun guacamole. Selain itu bisa juga ditambahkan dengan sayuran misalnya bawang bombay, tomat potong dadu, selada, atau cabai peda.

Quesadilla memiliki asal usul yang tidak begitu jelas. Namun diketahui orang Spanyol membawa keju ke Meksiko bersama dengan produk berbahan susu lainnya di era kolonial. Sementara itu, roti pipih tipis telah menjadi makanan pokok penduduk Mesoamerika. Sekarang terdapat beragam varian dan isian untuk quesadillas misalnya chorizo, epazote, keju Oaxaca, dan bunga squash.

2. Torta

Torta

Meksiko juga memiliki sandwich yang disebut dengan torta. Sandwich tradisional Meksiko ini rasanya lezat dan berisi bahan-bahan asal Meksiko yang lezat dan kebanyakan adalah bahan yang otentik. Makanan khas Meksiko ini unik dan merupakan asli ciptaan Meksiko walaupun bahan yang digunakannya adalah bread roll, yaitu roti yang berbentuk bulat atau panjang.

Biasanya terdapat dua jenis roti yang digunakan untuk torta, yaitu bolillo tradisional yang terpengaruh dari kuliner Prancis dan telera yang bentuknya bundar, yang merupakan produk asli Meksiko dari Puebla.

Roti tersebut diiris secara horizontal kemudian diberi olesan mentega dan diisi dengan berbagai bahan dari Meksiko paling populer semisal alpukat, kacang-kacangan, ham, jalapeos, queso, dan beragam hidangan khas Meksiko lainnya misalnya daging suwir, daging sapi atau ayam goreng, babi panggang, dan juga ada yang diisi tamale.

3. Tamale

Tamale

Makanan pokok penduduk Meksiko ini dinamakan tamale. Tak hanya di Meksiko, tamale juga sudah dikenal di dunia. Makanan khas Meksiko ini dibuat dari jagung, tapi berbeda sekali dari quesadilla ataupun taco.

Yang membedakan ketiga makanan itu adalah pada tahap persiapannya. Tamale dibuat dari adonan jagung kukus yang selanjutnya dibungkus menggunakan kulit jagung. Bahan-bahan lain yang digunakan dalam pembuatan tamale di antaranya ayam, mole (saus Meksiko), salsa roja dan salsa verde. Ada juga tamale yang manis yang warnanya merah muda cerah dengan rasa jambu biji.

4. Sopa De Lima

Sopa de lima merupakan sup pedas yang menyegarkan. Makanan khas Meksiko ini adalah spesialisasi Semenanjung Yucatan. Sopa de lima bisa disamakan dengan sup ayam dengan tambahan rasa pedas. Jika diterjemahkan sopa de lima berarti sup jeruk nipis.

Asal sopa de lima dari zaman Maya awal. Diyakini sup ini dulu bahannya adalah jagung dan kalkun liar. Resep sup ini sekarang menggunakan ayam atau kalkun, limau, bawang putih, alpukat, bawang merah, oregano, cabai, serta keripik tortilla goreng.

Sopa de lima ada di sebagian besar restoran yang berada di sekitar Semenanjung Yucatan. Beberapa ada yang menambahkan bahan rahasia ke dalam hidangan lokalnya. Ada sopa de lima yang dibuat dengan tomat. Selain itu, di restoran lain di pasar lokal ada juga yang menambahkan kayu manis.

5. Chilaquiles

Chilaquiles

Di Meksiko chilaquiles adalah menu populer untuk sarapan dan makan siang. Keripik tortilla berbentuk segitiga, yang dibuat dari kulit tortilla jagung yang bulat, dipotong jadi empat bagian kemudian digoreng. Kemudian keripik tersebut disiram dengan salsa roja atau verde, yaitu salsa merah atau hijau. Kadang-kadang keriping tersebut direbus sesaat di dalam salsa untuk menyerap rasa.

Lalu di atasnya diberi taburan keju dan krim. Sering kali krim ini dihidangkan dengan frijoles (kacang goreng), huevos al gusto (telur yang dimasak sesuai selera), dan kadang-kadang guacamole, ayam, daging suwir atau kombinasi dari bahan-bahan tadi.

Chilaquiles di banyak keluarga Meksiko dihidangkan sebagai menu makan siang agar bisa menghabiskan salsa atau tortilla yang menjadi sisa makanan malam sebelumnya. Makanan khas Meksiko ini merupakan sajian menu utama di tempat sarapan.

Selain itu, chilaquiles juga merupakan obat untuk mengatasi hangover atau mabuk yang terkenal. Umumnya porsi chilaquiles sangat besar dan biasanya orang Meksiko juga suka dengan keju dan krim.

6. Guacamole

Guacamole

Guacamole merupakan salah satu makanan khas Meksiko yang terkenal di dunia. Kelezatan yang lembut ini berasal zaman kerajaan Aztec pada tahun 1500-an. Makanan ini merupakan campuran yang sehat dari berbagai bahan, yaitu alpukat matang tumbuk, bawang bombay, cabai, tomatillo (tomat khas Meksiko. Ini pilihan) dan bumbu-bumbu seperti ketumbar dan garam laut.

Alpukat menjadi bintang dari hidangan yang sederhana sekali ini. Buah ini tinggi lemak tidak jenuh, vitamin, kalium, protein dan mineral. Asal nama buah ini dari bahasa Aztec, ahuacatl, yang artinya testis atau pohon testis. Karena itu buah ini diyakini oleh suku Aztec sebagai afrodisiak

7. Fajita

Fajita

Fajita merujuk pada daging panggang yang dihidangkan menjadi taco atau tortilla jagung. Yang paling populer di Meksiko adalah chicken fajita. Makanan khas Meksiko ini sering dihidangkan sebagai makanan ringan di pesta-pesta.

Untuk membuat fajita ayam yang lezat, resepnya terdiri dari beberapa bumbu yang berfungsi untuk menyatukan rasa yang berbeda. Topping fajita yang popular di antaranya adalah keju, krim asam, guacamole, salsa, dan daging (sapi, ayam, babi).

Ayam merupakan pilihan yang sangat baik kamu kamu ingin tetap langsing meski menyantap hidangan ini. Dibandingkan dengan daging sapi, ayam merupakan alternatif yang lebih sehat. Tapi pastikan untuk membuang kulit ayamnya. Untuk yang vegetarian, makanan ini tetap bisa disantap dengan mengganti ayam dengan sayuran.

Fajita merupakan salah satu street food Meksiko yang popular. Makanan ini juga dijual oleh para penjual keliling menggunakan sepeda.

8. Chiles en Nogada

Chiles en Nogada

Sajian yang asalnya dari daerah Puebla, di Meksiko Tengah ini Bernama chiles en nogada. Asal namanya dari kata “nogal” yang berarti pohon kenari. Makanan khas Meksiko ini dibuat dari cabai poblano yang ditambahkan isian berupa campuran daging suwir, picadillo, rempah-rempah, buah-buahan serta aromatik. Kemudian cabai disiram dengan “nogada”, yaitu saus krim kenari.

Di akhir ditambahkan taburan biji delima di atasnya. Warna chiles en nogada mewakili bendera Meksiko, yaitu warna merah dari buah delima, warna putih dari saus nogada dan warna hijau bersumber dari cabai poblano. Ini berarti semua bahan tersebut adalah sumber kebanggaan nasional dan daerah.

Umumnya hidangan ini disantap di akhir Agustus dan selama bulan September ketika buah delima sedang musim di Meksiko). Selain itu makanan ini juga disantap pada sekitar tanggal Hari Kemerdekaan Meksiko, yaitu 16 September. Ini adalah makanan yang menarik dan istimewa, jadi siapa pun yang datang ke Meksiko jangan pernah melewatkannya.

9. Birria

Birria

Birria merupakan sup daging pedas khas Meksiko yang umumnya berbahan daging domba atau kambing. Untuk membuat birria bahan dasarnya yaitu paprika panggang kering dan dihidangkan dengan tortilla jagung, ketumbar, bawang bombay, dan jeruk nipis.

Makanan khas Meksiko ini dihidangkan dengan cara menggabungkan semangkuk kaldu dengan daging panggang yang baru dicincang. Cara makannya yaitu dengan menggunakan tortilla jagung yang diisi dengan daging, bawang bombay dan daun ketumbar. Kemudian di-seasoning dengan perasan jeruk nipis. Sebelum di makan tortilla isi tadi dicelupkan ke dalam kaldu.

Kaldunya bisa juga dimakan memakai sendok atau diminum dari mangkuk. Birria kerap dihidangkan saat periode perayaan, seperti Natal, ulang tahun, malam tahun baru dan pernikahan. Birria merupakan makanan khas Meksiko yang digemari penduduknya.

10. Machetes

Machetes

Jika saat berada di Meksiko kamu merasa kelaparan dan mencari makanan yang bisa mengenyangkan yang tidak akan membuat dompet bolong, pilihan makanan yang tepat adalah machetes. Makanan khas Meksiko ini berupa tortilla besar dengan panjang sekitar satu meter yang di dalamnya diberi isian yang bermacam-macam.

Bagian terbaik dari makanan ini adalah kamu bisa memilih isian mana yang kamu sukai untuk dibungkus dengan tortilla jagung tersebut. Sayangnya makanan ini tak tersedia di banyak tempat, seperti tamale dan taco. Makanan ini lebih banyak ditemukan di pinggiran kota Mexico City.

Jadi saat kamu berada di daerah tersebut, pastikan untuk mencoba kelezatan ini. Pastikan kamu makan hidangan ini bersama teman karena ukuran machetes sangat besar.

Itulah daftar makanan khas Meksiko yang mungkin sebagian sudah sangat familiar di telinga penduduk Indonesia, seperti tortilla atau taco. Bagi penyuka makanan pedas, hidangan dari Meksiko ini cocok sekali.

Makanan khas Meksiko seperti halnya makanan khas Indonesia, sangat beragam dan unik. Karena itu didaulat sebagai salah satu Warisan Dunia UNESCO. Mau coba hidangan khas Meksiko?

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram