10 Menu Koi Thé Paling Enak yang Mesti Dicoba

Ditulis oleh Siti Hasanah

KOI Thé merupakan sebuah jaringan kedai minuman yang berfokus pada teh susu mutiara (bubble tea). Hingga saat ini, KOI Thé sudah mempunyai lebih dari 20 jaringan kedai di Indonesia yang semuanya tersebar di kota-kota besar. KOI Thé mempunyai pilihan minuman yang beragam, misalnya golden bubble, ice cream, milky tea, chewy tea, latte tea, flavoured tea, aloe vera dan konjac jelly.

Ukurannya pun beragam, ada yang berukuran kecil dan sedang, serta disajikan dingin dan panas. KOI Thé mempunyai tiga komposisi utama untuk setiap racikan minumannya, yaitu teh, kadar gula dan es. Yang menarik dari KOI Thé adalah standar penyajiannya yang ketat.

Dari cita rasanya bisa kita rasakan bahwa KOI sangat pandai menjaga cita rasa tehnya sehingga tidak didominasi oleh bahan lainnya. Nah, kita tengok yuk apa saja menu KOI paling enak dan mesti dicoba di ulasan berikut ini!

1. Passion Fruit Aloe Vera

Passion Fruit Aloe VeraSumber: wongnai.com

Menu pertama yang wajib kamu coba adalah Passion Fruit KOI Thé. Kesegaran buah markisa dan teh plus es batu mampu meredakan tubuh yang gerah. Agar sensasi segarnya lebih terasa, pesan menu dengan 0% gula. Pasalnya menu ini sudah berasa manis dan asam karena sirup markisa nya.

Biarkan kesegaran sirup markisa, aloe vera dan dinginnya es batu meredakan rasa haus yang kamu rasa. Passion Fruit Tea dari KOI Thé akan jadi obat hausmu yang lezat. Nah, menu ini dibanderol relatif murah lho, yaitu mulai dari Rp18.000 – Rp25.000.

2. Honey Lime Tea

Varian menyegarkan lainnya yang bisa meredakan rasa hausmu adalah Honey Lime Tea. Campuran jeruk nipis yang asam dengan rasa manisnya madu berpadu menghasilkan rasa yang sempurna. Selain, itu, hint rasa teh KOI yang khas terasa di ujung lidah.

keseluruhan rasa bahan-bahan tersebut meninggalkan aftertaste yang unik. Menu menyegarkan ini pas disesap kala cuaca terik dan mood sedang turun. Kamu bisa icip kemasan kecilnya terlebih dahulu yang harganya sekitar Rp18.000.

3. Brown Sugar with Petite Boba

Ada beberapa varian boba yang disajikan di KOI Thé, yakni boba original dan petite boba. Ukuran boba yang kecil dan menggemaskan membuat pengalaman menyesap KOI Thé jadi lebih menarik. Boba kecil di dalam gelas seolah menari-nari dengan lincah ketika kamu menghisap tehnya.

Nah, petite boba yang satu ini terasa lezat ketika dinikmati dengan Brown Sugar Tea. Menu ini adalah teh susu yang diberi gula merah cair. Rasa gulanya legit dan susunya gurih. Untuk kemasan besar, Brown Sugar with Petite Boba ini harganya sekitar Rp36.000.

4. Ovaltine Latte

Susu segar dengan campuran cokelat Ovaltine memberikan rasa manis yang lembut pada minuman ini. Ovaltine yang biasa kita temukan pada minuman lain diracik dengan baik oleh KOI Thé. Tak heran jika menu ini mendapat predikat sebagai salah satu menu paling enak dari KOI Thé.

Penggemar minuman manis sejati pasti akan menyukai menu yang satu ini. Pasalnya kekentalan coklatnya pas. Untuk rasa manisnya, kamu bisa mengukur sendiri kadar gulanya sesuai selera.

Banyak sedikitnya es batunya pun bisa kamu atur. Kamu bisa langsung membeli kemasan besarnya yang dibanderol sekitar Rp23.000.

5. KOI Café Macchiato

Tidak kalah dari menu teh-tehan, menu minuman berbahan kopi pun ikut laris manis, KOI Café Macchiato salah satunya. Minuman ini dibuat dengan tiga bahan, yaitu susu segar, gula dan kopi. Rasa kopinya cukup kuat dan terasa nikmat setelah bercampur dengan gula dan susu,

Menariknya, KOI Café Macchiato disajikan dingin tapi cara minumnya tidak perlu menggunakan sedotan. Agar lebih seru lagi, Layering susu, kopi dan gula tidak boleh dikocok. Biarkan saja terpisah.

Kamu hanya perlu melubangi bagian atasnya saja sehingga ketika kamu menyeruputnya saja, ketiga bahan tersebut otomatis akan tercampur. Varian berikut ini harganya mulai dari Rp25.000 – Rp35.000.

6. Pandan Milk Tea

Pandan Milk Tea merupakan menu terbaru yang belum lama dirilis. Menu ini memadukan antara kesegaran susu dengan manisnya gula merah dan aroma daun pandan yang wangi. Bahan-bahan ini menciptakan rasa klasik yang lezat. Mengingatkan kita akan kudapan manis khas Nusantara.

Salah satu varian pandan series ini dijual dengan harga Rp18.000 untuk kemasan kecil. Kalau kamu menyukai rasanya yang unik kamu bisa membeli kemasan besarnya, hanya sekitar Rp25.000.

7. Matcha Macchiato

Krim macchiato di atas matcha pada menu berikut ini memberikan highlight rasa yang istimewa. Sedikit pahit, namun menjadi lezat ketika bercampur dengan matcha bubuk. Penyuka minuman matcha pasti akan menyukai menu ini. Rasa matcha-nya terasa pekat inilah bagian paling pentingnya.

Secara keseluruhan, kamu akan menemukan rasa enak dari rasa matcha dan krim macchiato yang bercampur. Coba deh, harganya sekitar Rp25.000 – Rp35.000.

8. Biscuit Ovaltine

Berikutnya ada menu Biscuit Ovaltine dengan keunikan rasanya yang bikin menyesap minuman segar ini jadi lebih menyenangkan. Kriuk biskuit pada coklat Ovaltine yang lezat bikin kita penasaran ingin terus mengunyahnya.

Biscuit Ovaltine dikemas dengan menggunakan kemasan yang lebih lebar, bulat dan terlihat menggemaskan. Soal rasa, menu ini tidak perlu diragukan lagi. Menu manis yang menggiurkan ini hanya dijual seharga Rp29.000.

9. Ice Cream Ceylon Black Tea Latte

Ice Cream Ceylon Black Tea Latte

Ceylon Tea adalah sebuah merek teh yang diproduksi di Sri Lanka. Negara tersebut memang dikenal sebagai penghasil teh terbesar dunia yang berkualitas. Ceylon Tea sering kali dibuat sebagai bahan dasar minuman dan dicampur dengan bahan lain seperti es krim, es dan sari bunga atau buah.

Ceylon Tea yang terkenal itu bisa kamu temukan di KOI Thé. KOI Thé membuat varian Cyelon Tea Latte yang dipadukan dengan es krim. Ada beberapa macam Series Ceylon tea di KOI Thé yang tersedia, misalnya Saja Yakult Ceylon Black Tea, Bubble Ceylon Black Tea Latte, dan Ceylon Black Tea Latte. Semuanya dihargai sekitar Rp20.000++.

10. Vanilla Milk Tea

Vanilla Milk TeaSumber: eatbook.sg

Kalau kamu sempat mampir ke gerainya KOI Thé, Vanilla Latte Milk Tea-nya jangan sampai ketinggalan, ya. Paduan rasa teh dan susu vanillanya pasti akan sesuai dengan seleramu. Bukan cuma anak-anak, orang dewasa pun akan menyukai rasanya yang manis dan sedikit gurih.

Aroma teh yang bercampur dengan susunya masih terasa meski sudah bercampur dengan vanilla. Susah untuk tidak ketagihan dengan varian rasa yang satu ini. Vanilla Milk Tea ini ada kemasan kecilnya yang dijual dengan harga Rp20.000.

Bagi penggemar Vanilla Milk Tea garis keras yang tidak akan puas dengan kemasan kecil, bisa langsung pesan ukuran besarnya, harganya hanya Rp28.000.

Terlihat enak, ya? Sudah pasti. Apalagi kamu bisa tentukan sendiri kadar gulanya. Jadi, sangat bisa disesuaikan dengan lidahmu. Serunya lagi ada berbagai varian topping yang bisa kamu cicipi satu per satu.

KOI Thé dengan ragam variannya menjadi pilihan minuman yang seru untuk menemani waktu nongkrong. Jadi, menu KOI Thé yang mana favoritmu?

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram