Pakaian Musim Semi yang Wajib Kamu Kenakan saat ke Korea
Di Korea, musim semi terjadi dari bulan Maret hingga Mei. Biasanya, cuaca di musim semi ini cerah dan kering karena pengaruh anticyclones. Cuaca yang lebih hangat pada musim tersebut juga menyebabkan pepohonan dan rerumputan menjadi kuncup.
Pada bulan April dan Mei, bunga-bungaan menjadi mekar sepenuhnya. Banyak orang yang pergi ke gunung atau taman-taman untuk melihat keindahan bunga yang bermekaran. Di daerah pedesaan, musim semi adalah waktu untuk mulai menanam padi dan kentang, menabur benih sayuran, dan memangkas cabang-cabang pepohonan berbuah.
Musim semi adalah salah satu waktu terbaik untuk berkunjung ke Korea. Setelah musim dingin yang panjang, kamu akan menemukan berbagai macam keindahan musim semi yang jarang kamu lihat di tanah air. Bunga sakura yang berwarna merah muda bisa kamu lihat bermekaran di seluruh Korea. Dengan alam yang cerah dan bau bunga yang menyegarkan, kamu bakal mendapatkan pengalaman yang tiada duanya saat liburan di sana pada musim semi.
Akan tetapi, musim semi bukanlah sesuatu yang sempurna. Kamu akan tetap menemukan suhu yang dingin di siang dan malam hari walaupun temperatur udara terus mengalami peningkatan di musim tersebut. Selain itu, curah hujan juga meningkat di seluruh Korea pada musim semi. Jika kamu berniat pergi ke sana di waktu tersebut, sebaiknya kamu perlu memperhatikan banyak hal seperti barang apa saja yang harus dibawa dan pakaian yang kamu kenakan.
Pakaian Musim Semi di Korea
1. Kaos
Untuk hari-hari yang dingin di musim semi, sebaiknya kamu memakai kaus lengan panjang casual sebagai lapisan dasar pakaianmu. Dengan demikian, tubuh kamu akan tetap terasa nyaman dan hangat saat menikmati indahnya alam korea yang berbunga-bunga di musim semi. Tidak hanya cukup satu lapis, kamu juga akan membutuhkan pakaian lapis lainnya. Klik di sini untuk membeli kaos musim semi di Bukalapak.
2. Jaket Hoodie
Untuk lapisan tengahnya, kamu bisa menggunakan jaket hoodie berbahan ringan, hangat, dan memiliki kemampuan breathable yang baik. Jaket hoodie juga tersedia bagi pria maupun wanita. Jika belum punya hoodie, kamu bisa membelinya di Bukalapak dengan klik di sini.
3. Celana Panjang
Untuk menangkal udara dingin di bagian kakimu, gunakanlah celana panjang yang berbahan ringan yang memudahkan kakimu untuk melangkah. Celana panjang berbahan nylon cukup direkomendasikan untuk kamu bawa saat trip ke Korea di musim semi. Beli celana panjang musim semi hanya di Bukalapak dengan klik di sini.
Pakaian Luar Musim Semi di Korea
Agar kamu tetap merasa nyaman saat bepergian di Korea selama musim semi, maka kamu membutuhkan pakaian luar yang menghangatkan dan tahan air. Jika kamu sudah mengenakan jaket hoodie sebagai lapisan tengah pakaianmu, maka untuk menutupinya kamu bisa menggunakan jaket waterproof softshell atau mantel hybrid berinsulasi.
1. Jaket Softshell
Menggunakan jaket dengan kain bertekstur lembut dan fleksibel akan memudahkan kamu dalam bergerak. Jika kamu orang yang aktif, maka sangat disarankan untuk memakai jaket softshell sebagai lapisan luar pakaian musim semi di Korea saat kondisi suhu cukup sejuk. Jaket softshell juga memiliki sifat water resistant serta sangat breathable. Dapatkan jaket softshell terbaik hanya di Bukalapak dengan klik di sini.
2. Jaket atau Mantel Hybrid Berinsulasi
Jika menginginkan lapisan luar yang memberikan kehangatan ekstra, maka kamu bisa mengenakan jaket atau mantel hybrid berinsulasi. Jaket hybrid berinsulasi ini memiliki sifat waterproof, windproof, breathable, flexible, dan stretchable. Traveler yang sangat aktif cocok untuk menggunakan jaket atau mantel jenis ini baik saat kondisi suhu musim semi yang dingin atau sejuk. Beli produk ini di Bukalapak dengan klik di sini.
3. Jaket Fleece
Saat beraktivitas di hari yang cerah dan sejuk, kamu bisa mengenakan jaket fleece sebagai outerwear musim semi di Korea. Jaket jenis ini memiliki tekstur yang lembut di bagian luarnya dan bagian dalamnya sangat menghangatkan. Jaket fleece ini mampu menyerap panas, air, dan keringat dengan sangat baik. Jaket jenis ini juga mempunyai kemampuan breathable yang baik. Dapatkan jaket fleece di sini.
4. Jaket Hujan
Kamu juga bisa menyiapkan jaket anti air yang bagus dalam kopermu untuk mengantisipasi jika hari cukup basah saat di Korea. Saat ini kamu dapat dengan mudah membeli jaket tahan air yang stylish di toko-toko online. Selain yang waterproof, pilihlah jaket anti air yang breathable dan ringan agar tetap nyaman saat dikenakan. Beli produk ini di sini.
5. Topi Kupluk
Sebaiknya siapkan juga sejenis topi kupluk untuk menghangatkan telingamu saat suhu udara di musim semi sedang turun. Topi kupluk berbahan polyester fleece cukup disarankan, karena selain menghangatkan, topi tersebut juga sangat ringan dibawa, menghilangkan kelembaban, serta cepat kering. Dapatkan topi jenis ini hanya di Bukalapak dengan klik di sini.
6. Sarung Tangan
Bawa juga sarung tangan untuk digunakan saat temperatur rendah musim semi baik di siang atau di malam hari. Sarung tangan berbahan kain softshell berinsulasi sangat cocok untuk kamu kenakan di musim semi yang dingin. Selain itu, pilih juga sarung tangan yang memungkinkanmu untuk mengoperasikan layar smartphone tanpa perlu melepasnya. Klik di sini untuk membeli sarung tangan musim semi di Bukalapak.
Alas Kaki Musim Semi di Korea
Saat liburan musim semi di Korea, kamu akan mendapati salju-salju yang mencair yang cukup membuat hari-harimu basah. Untuk menanggulangi masalah ini, kamu direkomendasikan untuk mengenakan sepatu anti air. Selain menghangatkan, sepatu jenis ini mampu membuat kakimu tetap kering. Jika kamu ingin memakai sepatu biasa atau sepatu untuk hiking, maka bawalah beberapa pasang kaus kaki agar kakimu tetap hangat saat suhu mulai menurun.
1. Walking Shoes
Agar kamu bisa menyesuaikan diri dengan lingkungan Korea yang mempunyai kesadaran tinggi dalam bermode, maka kamu bisa menggunakan walking shoes tahan air yang cukup stylish. Mungkin kamu sudah memiliki beberapa pasang sepatu jenis ini di rumahmu. Jika belum, segera cari dan beli di Bukalapak agar liburan musim semimu di Korea tetap menyenangkan, klik saja di sini ya.
2. Hiking Shoes
Jika ada rencana untuk melakukan beberapa pendakian di lokasi-lokasi wisata, bawalah sepatu hiking tahan air agar kakimu tetap kering dan hangat saat berjalan di jalur yang basah. Jangan lupa untuk mengenakan kaus kaki agar langkahmu menjadi lebih nyaman. Klik di sini untuk membeli sepatu hiking di Bukalapak.
3. Kaus Kaki
Barang ini sangat diperlukan untuk membuat kakimu tetap hangat saat berjalan-jalan di musim semi yang dingin. Selain itu, kaus kaki juga mampu mencegah lecet saat kamu berjalan-jalan cukup jauh menyusuri kawasan-kawasan wisata yang indah saat musim semi di Korea. Klik di sini untuk membeli kaus kaki yang bagus di Bukalapak.
Itulah beberapa pakaian musim semi di Korea yang perlu kamu ketahui dan harus kamu bawa dalam kopermu. Pilihlah pakaian yang paling nyaman menurutmu dan sesuaikan dengan tujuan-tujuan wisata yang ingin kamu kunjungi saat musim semi. Jika ingin berkunjung ke Korea saat musim dingin, ketahui juga pakaian musim dingin yang harus kamu bawa dengan baca artikel Pakaian Musim Dingin Korea..