Liburan ke 10 Pantai di Banyuwangi ini, Bikin Gagal Move On!

Ditulis oleh Riastri Herliana

Kabupaten yang berada di ujung timur Pulau Jawa dan merupakan batas antara waktu Indonesia barat dengan waktu Indonesia timur, Banyuwangi merupakan salah satu destinasi wisata yang indah dan menyenangkan. Sayangnya, Banyuwangi masih kalah terkenal dengan Pulau Bali, padahal di sini terdapat banyak sekali tempat-tempat cantik yang layak kamu kunjungi. 

Terkenal dengan Kawah Ijen, di Banyuwangi pun terdapat pantai yang memesona. Memiliki garis pantai sepanjang 175,8 km, tentu disini terdapat banyak sekali pantai yang bisa dikunjungi. Bahkan, keindahannya bisa bikin kamu gagal move on, lho! Apa saja pantai yang ada di Banyuwangi? Simak rekomendasi dari Keluyuran berikut ini, ya!

1. Pantai Wedi Ireng

a (Copy)

Kamu ingin berkunjung ke pantai yang masih sepi? Pantai Wedi Ireng wajib masuk ke dalam list perjalananmu. Terletak di antara Pulau Merah dengan Teluk Hijau, Pantai Wedi Ireng memiliki keindahan yang tidak kalah dengan kedua pantai tersebut. Garis pantai yang panjang dan berbentuk huruf W, di sini terdapat dua sisi yang berbeda lho.

Berada di pantai selatan, ombak di Pantai Wedi Ireng cukup tenang. Uniknya, sisi barat pantai memiliki ombak yang lebih tenang bila dibandingkan dengan sisi timurnya. Tepi Pantai Wedi Ireng terdiri atas pasir halus putih dan pasir coklat yang agak kasar, serta terdapat hamparan batu karang yang menambah eksotis pantai ini.

  • Alamat : Dusun Pancer, Desa Sumberagung, Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Gratis

2. Pantai Watu Dodol

b (Copy)

Pernah melintasi jalur Situbondo – Banyuwangi? Pasti kamu sudah tidak asing dengan pantai menawan satu ini. Pantai Watu Dodol terletak di perbatasan antara Kabupaten Situbondo dengan Kabupaten Banyuwangi. Berjarak sekitar 5 km dari Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, Pantai Watu Dodol memiliki keunikan tersendiri.

Berbeda dengan pantai pada umumnya yang dihiasi dengan pasir putih atau hitam di sepanjang garis pantainya, Pantai Watu Dodol dipenuhi bebatuan koral dan karang. Meski begitu, pantai ini memiliki air yang biru dan jernih. Selain itu, disini terdapat patung Gandrung yang terletak di atas bangunan. Ombak di pantai ini cukup besar dan pengunjung tidak disarankan berenang.

  • Alamat : Dusun Bangsring, Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Senin – Jumat Rp5.000, dan Sabtu – Minggu Rp7.000

3. Pantai Plengkung

c (Copy)

Pantai Plengkung, atau biasa dikenal dengan G-Land, merupakan salah satu pantai yang terletak di Taman Nasional Alas Purwo, sehingga perlu effort yang lebih untuk bisa sampai di sini karena lokasinya cukup terpencil dan akses jalan yang belum sempurna. Meski begitu, jalan menuju Pantai Plengkung menyajikan keindahan yang masih alami dan udara yang asri.

Bagi kamu pecinta kegiatan surfing, wajib berkunjung ke Pantai Plengkung. Menurut warga sekitar, nama G-Land disematkan untuk pantai ini karena ombaknya yang besar sehingga tampak seperti huruf “G”. Pantai ini merupakan pantai yang tepat dijadikan untuk olahraga surfing, bersepeda, hingga memancing.

  • Alamat : Taman Nasional Alas Purwo, Plengkung, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Pantai Rp5.000 dan Alas Purwo Rp5.000

4. Pulau Merah

d (Copy)

Awal mulanya, pantai ini diberi nama Pantai Ringin Pitu. Namun, karena jika air laut surut, terdapat gunung kecil di tengah pantai dengan tanah berwarna merah yang unik. Jadilah, pantai ini disebut Pulau Merah. Pantai ini merupakan salah satu tempat surfing terbaik di Banyuwangi. Dikenal melalui kejuaraan International Surfing Competition pada tahun 2013.

Di sini, kamu bisa bermain selancar dengan menyewa di tempat yang telah disediakan. Harganya, mulai dari Rp25.000 sampai Rp50.000 saja, kamu bisa berselancar sepuasnya di Pulau Merah. Selain itu, kamu bisa memancing dengan menyewa perahu tradisional milik nelayan. Jika kamu suka snorkeling, pun bisa dilakukan di sini.

  • Alamat : Dusun Pancer, Sumberagung, Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Rp8.000

5. Pantai Ngagelan

e (Copy)

Ingin melihat penyu secara langsung di tempat konservasi? Di Pantai Ngagelan, terdapat penangkaran penyu yang letaknya persis di pinggir pantai. Bagi kamu yang memiliki anak dan ingin memperkenalkan penyu, bisa datang ke sini. Karena Pantai Ngagelan merupakan tujuan utama bagi pada peneliti dan pusat kegiatan pengumpulan telur penyu.

Lokasi Pantai Ngagelan tidak jauh dari kawasan Hutan Mangrove Bedul, atau sekitar 70 km dari Taman Nasional Alas Purwo. Berada di garis pantai selatan, pantai ini memiliki ombak yang cukup besar dengan pasir pantai kecokelatan yang bersih dan hutan mangrove yang menambah suasana alami di sini. 

  • Alamat : Gladak Kembar, Purwoagung, Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 08.00 – 16.00
  • Harga Tiket Masuk : Rp20.000

6. Pantai Teluk Hijau

f (Copy)

Pantai Teluk Hijau, atau dikenal dengan Green Land, merupakan pantai yang sangat terkenal bagi kalangan traveler terutama pecinta pantai. Semulanya, Green Land kurang dikenal karena letaknya tersembunyi dan memerlukan perjuangan untuk sampai di sini. Meski begitu, pantai ini memiliki pesona yang sangat cantik. 

Dinamakan Teluk Hijau, karena jika dilihat dari jauh, teluk ini berwarna hijau yang disebabkan terdapat alga di dasar perairan dangkal yang memantulkan warna hijau di permukaan airnya. Hal unik lainnya, berjarak sekitar 20 meter dari pantai, terdapat air terjun dengan debit air yang tidak terlalu deras. Jadi, bisa kamu gunakan untuk membilas tubuh setelah bermain air laut.

  • Alamat : Dusun Krajan, Sarongan, Pesanggaran, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 07.00 – 16.30
  • Harga Tiket Masuk : Rp7.500

7. Pantai Sukamade

g (Copy)

Satu lagi penangkaran penyu di Banyuwangi. Berlokasi di Taman Nasional Meru Betiri, yang merupakan surganya Flora dan Fauna. Bahkan, Pantai Sukamade disebut sebagai surganya penyu bertelur di Banyuwangi. Kamu dapat melihat penyu yang sedang bertelur, hingga pelepasan tukik / anak penyu ke laut.

Sebagai salah satu tujuan wisata utama di Banyuwangi, Pantai Sukamade wajib kamu kunjungi jika berlibur ke ujung timur Pulau Jawa ini. Terutama, bagi kamu yang tertarik dengan dunia Flora dan Fauna. Pada malam hari, dilakukan patroli dan pengamatan penyu untuk menjaga agar telur penyu aman dari pencurian dan melakukan pendataan penyu yang mendarat dan bertelur.

  • Alamat : Jalan Sukamade No. 99, Dusun Sukamade, Sarongan, Pesanggaran, Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Rp27.500

8. Pantai Bangsring

h (Copy)

*Sumber: https://instagram.com/dedpras_

Kamu suka snorkeling? Kegiatan wisata alam bawah laut yang menyenangkan dan tidak akan terlupakan selalu menjadi hal yang disukai para pejalan. Di Banyuwangi, terdapat salah satu surga bawah laut, yaitu Pantai Bangsring. Sebagai area konservasi terumbu karang, Pantai Bangsring memiliki kedalaman 2 hingga 15 meter.

Di sini, kamu bisa diving, snorkeling hingga berenang bersama ikan hiu. Jika tidak berani berenang, kamu bisa memberi makan ikan dari Rumah Apung yang terletak 20 meter dari bibir pantai. Apabila kamu memiliki kepedulian tinggi terhadap kehidupan bawah laut, bisa juga lho, menanam terumbu karang di Pantai Bangsring yang merupakan program dari Marine Education.

  • Alamat : Bangsring, Wongsorejo, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Rp3.000

9. Pantai Bama

i (Copy)

Banyuwangi terkenal dengan Taman Nasional Baluran yang disebut sebagai “Afrika-nya Indonesia”. Namun, sudah tahu belum, kalau di Baluran terdapat pantai yang eksotis? Pantai Bama namanya. Pantai berpasir putih yang indah dan terdapat pohon di pinggir laut, wajib kamu kunjungi jika berlibur ke Taman Nasional Baluran.

Secara administratif, Taman Nasional Baluran dan Pantai Bama berada di Kabupaten Situbondo, dan berbatasan langsung dengan Kabupaten Banyuwangi. Baluran berjarak sangat dekat dengan gerbang masuk ke Kabupaten Banyuwangi jika kamu datang dari arah Surabaya dan Situbondo. Jika datang saat musim kemarau, dedaunan di sini berwarna kecokelatan dan sangat cantik!

  • Alamat : Taman Nasional Baluran, Desa Wonorejo, Banyuputih, Kabupaten Situbondo
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Rp20.000

10. Pantai Trianggulasi

j (Copy)

Pantai Trianggulasi berada dalam wilayah yang sama dengan Pantai Plengkung. Masuk ke dalam wilayah Taman Nasional Alas Purwo, pantai ini masih kalah terkenal dengan Pantai Plengkung. Meski begitu, Pantai Trianggulasi tak kalah cantik dengan pantai ‘tetangga’nya. Pantai yang memanjang dengan deburan ombak yang cukup tinggi, pantai ini cocok digunakan surfing.

Di sini, terdapat monyet yang tinggal di sekitar pantai. Dan jika beruntung, kamu juga dapat menjumpai rusa yang berjalan di pinggir pantai. Waktu terbaik datang ke sini adalah sore hari menjelang sunset, sehingga kamu bisa menikmati indahnya matahari terbenam di ujung timur Pulau Jawa yang menawan.

  • Alamat : Taman Nasional Alas Purwo, Desa Kalipait, Tegaldlimo, Kabupaten Banyuwangi
  • Waktu Operasional : Setiap hari, 24 jam
  • Harga Tiket Masuk : Gratis

Di Banyuwangi banyak pantai indah yang bisa kamu kunjungi, kan? Oh ya, kalau kamu tertarik untuk keluyuran ke Banyuwangi, jangan lewatkan untuk mencoba kuliner khas Banyuwangi juga.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram