Wisata Bahari di Jawa Timur, Kunjungi 8 Pantai di Probolinggo!

Ditulis oleh Riastri Herliana

Probolinggo merupakan wilayah kota dan kabupaten di Provinsi Jawa Timur yang letaknya berbatasan dengan Selat Madura. Kota Probolinggo menjadi kota terbesar ke-4 di Jawa Timur dan posisinya terletak di wilayah Tapal Kuda. Kabupaten Probolinggo dikelilingi pegunungan Tengger, Gunung Semeru, dan Gunung Argopuro.

Meski letaknya dikelilingi oleh pegunungan, Probolinggo berada di pesisir utara dimana kota ini memiliki deretan pantai yang menarik. Probolinggo juga memiliki pulau kecil berpenghuni di perbatasan Selat Madura yang bernama Gili Ketapang.

Jika kamu suka wisata pantai dan menikmati pesona bawah laut, kunjungi 8 pantai di Probolinggo berikut ini!

1. Pantai Mayangan

Pantai Mayangan

Terletak di pesisir utara, Probolinggo memiliki pelabuhan yang melayani penyeberangan ke Gili Ketapang, dan terdapat Pelabuhan Perikanan Mayangan. Di sini terdapat Pantai Mayangan yang masih satu lokasi dengan Pelabuhan Perikanan Mayangan. Pantai Mayangan memiliki pasir hitam  dengan ombak yang tenang.

Pantai Mayangan biasa dikunjungi pada pagi menjelang matahari terbit, dan sore menjelang matahari terbenam. Saat waktu sore, matahari sudah berada di sisi barat siap berpamitan dengan waktu siang. Kamu bisa melihat pemandangan matahari terbenam di balik Pelabuhan Perikanan Mayangan.

  • Alamat : Pelabuhan, Mayangan, Mayangan, Kota Probolinggo
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Gratis

2. Pantai Bentar

Pantai Bentar

Beristirahat sejenak di Probolinggo, kunjungilah Pantai Bentar yang letaknya tak jauh dari jalur utama Jalan Raya Pantura. Pantai Bentar memiliki dermaga jembatan kayu yang membentang sepanjang 50 meter dan biasa dijadikan sebagai spot untuk berfoto bagi pengunjung. Di sini kamu bisa berfoto dengan pemandangan laut lepas di pantai utara Jawa Timur.

Tak hanya pantai, di sini juga terdapat hutan bakau dan Bukit Bentar yang membuat pantai ini lebih segar dipandang dengan pemandangan hijau. Pantai Bentar biasa dikunjungi pada sore hari menjelang matahari terbenam, dimana kamu bisa melihat terbenamnya matahari dari atas dermaga Pantai Bentar.

  • Alamat : Banjar, Gending, Kabupaten Probolinggo
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Rp4.000

3. Pantai Duta

Pantai Duta

Pantai Duta merupakan salah satu destinasi yang ramai dikunjungi di Kabupaten Probolinggo. Pantai ini semula dipromosikan sebagai pusat mangrove oleh pemerintah setempat, kemudian mulai ramai dikunjungi pada tahun 2016. Pantai Duta dikenal sebagai salah satu habitat ubur-ubur pada saat musim transisi di setiap tahunnya.

Selain ubur-ubur, Pantai Duta sering disinggahi oleh hiu paus berukuran 5 – 8 meter dimana pertama kali ditemukan adalah pada tahun 2017. Hiu paus tersebut bisa kamu lihat dengan cara berlayar menggunakan kapal motor dengan jarak sekitar 500 meter dari tepi pantai. Tak heran jika pantai ini selalu ramai dikunjungi pada sata hari libur tiba.

  • Alamat : Dusun Gilin, Randutatah, Paiton, Kabupaten Probolinggo
  • Operasional : 08.00 – 20.00 WIB
  • Tiket Masuk : Rp10.000/motor

4. Pantai Tambak Sari

Pantai Tambak Sari

Pantai Tambak Sari merupakan pantai dengan pemandangan yang khas. Pantai ini memiliki perpaduan antara pantai, hutan bakau, serta pohon bakau yang dibiarkan mati. Pepohonan bakau yang sudah mati inilah yang menjadi daya tarik bagi Pantai Tambak Sari. Pokon tersebut tersebar di pasir pantai sehingga pantai ini terlihat unik.

Selain pohon bakau yang tersebar di pasir pantai, ada juga pohon bakau yang terdapat di bibir pantai. Saat matahari terbenam, pemandangan semakin terlihat cantik dengan adanya pohon bakau di tepi pantai.

  • Alamat : Pandean, Sukokerto, Pajarakan, Kabupaten Probolinggo
  • Operasional : 08.00 – 16.00 WIB
  • Tiket Masuk : Gratis

5. Pantai BJBR

Pantai BJBR

BJBR merupakan kawasan wisata hutan bakau di Probolinggo dengan luas sekitar 5 hektare di dekat Pelabuhan Mayangan. Tak hanya wisata hutan bakau, BJBR juga memiliki area pantai pasir buatan dengan luas sekitar 8000 m2. BJBR menyediakan fasilitas wisata yang lengkap, serta area berfoto yang menarik.

Seperti halnya Pantai Bentar, BJBR juga memiliki jembatan kayu yang membentang sepanjang 2 km, dan tersambung dengan jembatan kayu hutan mangrove. Di sini, kamu bisa melihat pemandangan sisi luar hutan bakau dengan laut lepas yang memesona. BJBR juga memiliki spot melihat matahari terbenam yang sangat cantik.

  • Alamat : Mangunharjo, Mayangan, Kota Probolinggo
  • Operasional : 07.00 – 22.00 WIB
  • Tiket Masuk : Rp10.000

6. Pantai Goa Kucing

Pantai Goa Kucing

Pantai Goa Kucing merupakan salah satu destinasi di Gili Ketapang, Probolinggo. Gili Ketapang berjarak sekitar 8 km dari pantai utara Probolinggo. Pulau ini merupakan pulau berpenghuni dan satu-satunya pulau yang ada di Probolinggo. Gili Ketapang tidak hanya memiliki pesona wisata pantai saja, melainkan tempat ini juga menyimpan sejarah.

Goa Kucing merupakan salah satu petilasan Syekh Maulana Ishaq atau dikenal dengan nama Sunan Giri, salah satu Wali Songo di Jawa Timur. Konon, saat penyebaran agama Islam, di sini terdapat ribuan ekor kucing yang ditinggalkan begitu saja. Karena itulah pantai ini diberi nama Pantai Goa Kucing.

  • Alamat : Sapia, Gili Ketapang, Sumberasih, Kabupaten Probolinggo
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Gratis

7. Pantai Pasir Putih

Pantai Pasir Putih

Gili Ketapang memiliki banyak sekali spot wisata yang menarik. Pulau kecil  berpenghuni yang dikenal dengan kambing pemakan kertas ini merupakan salah satu pulau cantik di Jawa Timur. Salah satu destinasinya adalah Pantai Pasir Putih. Pantai ini terletak di sisi paling barat dari Gili Ketapang.

Sesuai dengan namanya, Pantai Pasir Putih memiliki hamparan pasir putih yang bersih dan air lautnya biru jernih. Pantai Pasir Putih menjadi salah satu spot snorkeling terbaik di Gili Ketapang. Kamu bisa melihat terumbu karang yang cantik hanya dengan berenang beberapa meter saja. terumbu karang di pantai ini terbilang dangkal jadi tak perlu khawatir untuk kamu yang kurang lancer berenang.

  • Alamat : Sapia, Gili Ketapang, Sumberasih, Kabupaten Probolinggo
  • Operasional : 24 jam
  • Tiket Masuk : Gratis

8. Pantai Taman Nemo Gili Ketapang

Pantai Taman Nemo Gili Ketapang

Pencinta aktivitas bawah laut? Di Gili Ketapang, kamu bisa menyalurkan hobi snorkeling dan diving di Taman Nemo Utara. Sesuai dengan namanya, di sini merupakan habitat ikan nemo atau clown fish yang kaya dan masih terjaga. Selain ikan nemo, kamu juga bisa melihat kerumunan ikan yang cantik.

Gili Ketapang memang dikenal dengan pesona alam bawah lautnya. Pulau kecil nan memesona ini menjadi habitat bagi banyak spesies ikan laut dan terumbu karang. Tak lengkap rasanya jika berkunjung ke Gili Ketapang tanpa mencoba untuk snokerling.

  • Alamat : Sapia, Gili Ketapang, Sumberasih, Kabupaten Probolinggo
  • Operasional : 08.00 – 18.00 WIB
  • Tiket Masuk : Gratis. Penyeberangan Gili Ketapang Rp20.000 pulang pergi.
  • Kontak : 0822-4455-1121

Itulah 8 pantai di Probolinggo yang bisa kamu kunjungi ketika keluyuran ke wilayah Tapal Kuda di Jawa Timur. Ternyata, pulau kecil yang indah tak hanya ada di Lombok saja, di Probolinggo juga tak kalah menarik. Yuk, keluyuran ke pantai di Probolinggo!

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram