7 Pemandian Air Panas di Garut yang Wajib Dikunjungi

Ditulis oleh Jihan Fauziah

Garut terkenal memiliki banyak objek wisata berupa pemandian air panas. Tak jarang, orang berbondong-bondong datang ke sana hanya untuk menikmati sensasi berendam di dalam kolam dengan air panas yang berasal dari mata air pegunungan setempat.

Nah, pada kesempatan kali ini, Keluyuran akan membagikan informasi mengenai rekomendasi 7 pemandian air panas di Garut yang wajib dikunjungi oleh kamu yang memang berniat untuk melepas penat di kota penghasil oleh-oleh khas garut berupa penganan manis, yakni dodol Garut yang terkenal lezat.

Ingin tahu, pemandian air panas mana saja yang masuk dalam daftar rekomendasi Keluyuran kaliĀ  ini? Yuk, simak langsung saja pembahasan berikut.

1. Kampung Sumber Alam

kampung sumber alam garut

Kalau kamu ingin menikmati sensasi berendam di air panas atau air hangat kuku saat liburan ke Garut, kamu bisa kunjungi Kampung Sumber Alam Hotel & Resort. Di sini, kamu bisa berendam di kolam dengan suhu air yang pas.

Bukan cuma berenang saja, di Kampung Sumber Alam Hotel & Resort, kamu bisa menginap di bungalow yang unik. Kamu akan disuguhi pemandangan khas pedesaan yang asri. Gimana, tertarik untuk berkunjung kemari?

Oh ya, untuk bisa menikmati fasilitas kolam air panasnya, kamu harus membayar tiket Rp. 35.000,- per orang. Tarif tersebut berlaku saat hari biasa. Sementara di akhir pekan, tarif kolamnya menjadi Rp. 40.000,- per orang.

  • Alamat: Jalan Raya Cipanas 122 Pananjung Tarogong Kaler, Pananjung, Cipanas, Kabupaten Garut
  • Nomor Telepon: (0262) 238000
  • Harga Tiket Masuk: Rp 35.000,- (Weekdays), Rp. 40.000,- (Weekend)

2. Kolam Air Panas Kawah Papandayan

pemandian air panas di garut kolam air panas kawah papandayan

Ingin berendam di air panas sambil melihat view pegunungan yang Ciamik? Datang saja ke Kolam Air Panas Kawah Papandayan. Dijamin, kamu akan sangat dimanjakan di sini.

Kamu juga bisa membawa adik atau anggota keluarga kamu yang masih anak-anak karena selain ada pemandian untuk dewasa, di Kolam Air Panas Kawah Papandayan juga tersedia pemandian air panas untuk anak-anak.

Nah, kalau ingin menikmati fasilitas kolam atau pemandian air panas di sini, kamu hanya perlu merogoh kocek sekitar Rp. 25.000,- untuk tiket masuk kolam renang. Sebelumnya kamu juga dikenakan biaya tiket masuk ke kawasan wisata ini. Harga tiket masuk kawasan wisata Kolam Air Panas Kawah Papandayan hanya Rp. 30.000,- per orangnya. Kamu tertarik untuk berkunjung ke sini?

  • Alamat: Sirnajaya, Cisurupan, Kabupaten Garut
  • Nomor Telepon: 0821-1916-9907
  • Jam Operasional: 09.00-21.00 WIB
  • Kisaran Harga Tiket Masuk: Rp. 30.000,- per orang, Rp. 25.000,- per orang (Kolam Renang)

3. Darajat Pass

darajat pass pemandian air panas di garut

Orang bilang, belum lengkap rasanya kalau pergi ke Kabupaten Garut tanpa menghabiskan waktu untuk berendam di pemandian air panas yang ada di kawasan wisata Darajat Pass. Ya, kawasan wisata yang satu ini sudah tersohor di kalangan masyarakat.

Darajat Pass punya fasilitas berupa pemandian air panas untuk dewasa maupun anak-anak dan ada pula penginapan yang bisa kamu tinggali semasa liburan di Garut. For your information, Darajat Pass ini buka selama 24 jam, lho.

Kalau kamu tertarik untuk mengunjungi Darajat Pass, siapkan dana sebesar Rp. 30.000,- per orang untuk membeli tiket masuknya, ya. Dengan harga segitu, kamu bisa menikmati fasilitas pemandian air panas yang bisa digunakan untuk relaksasi agar tubuh semakin fit. Mau mencoba?

  • Alamat: Jl. Darajat No No.KM. 14, Karyamekar, Pasirwangi, Kabupaten Garut
  • Nomor Telepon: 0852-2316-5252
  • Jam Operasional: Buka 24 Jam
  • Harga Tiket Masuk: Rp. 30.000,- per orang

4. Tirtagangga Hotel & Resort

pemandian air panas di garut tirtangangga

Selanjutnya, ada Tirtangangga Hotel & Resort. Ada dua kolam pemandian yang bisa kamu gunakan. Yang satu suhu airnya hangat dan satunya lagi, kolam pemandian dengan suhu air yang lebih panas.

Kolam pemandian yang airnya hangat bentuknya sama seperti kolam renang pada umumnya, dengan ukuran yang terbilang besar. Sementara ukuran kolam pemandian air panas yang umumnya digunakan untuk terapi atau relaksasi, relatif lebih kecil.

Untuk bisa menikmati fasilitas pemandian air panas di Tirtagangga Hotel & Resort, kamu akan dikenakan tarif sebesar Rp. 30.000,- per orang. Kalau mau berkunjung ke sini, sebaiknya di hari biasa, karena di akhir pekan, tempat ini cenderung penuh sesak.

  • Alamat: Jl. Raya Cipanas No.130, Cimanganten, Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut
  • Nomor Telepon: (0262) 232549
  • Harga Tiket Masuk: Rp. 30.000,- per orang

5. Pemandian Air Panas Talaga Bodas

pemandian air panas di garut kawah talaga bodas

Pemandian Air Panas Talaga Bodas juga bisa kamu jadikan pilihan, nih. Berbeda dari pemandian air panas lainnya yang ada di Garut, Pemandian Air Panas Talaga Bodas ini kolamnya terlihat sangat alami, bukan seperti kolam renang yang banyak kita temui di water park.

Di pemandian ini, kamu bisa merasakan sensasi berendam dalam kolam alami dengan air panas yang mengalir langsung dari mata air pegunungan di Talaga Bodas. Airnya sendiri masih kaya akan belerang atau sulfur, lho.

Jika kamu ingin berendam di Pemandian Air Panas Talaga Bodas, kamu hanya perlu menyiapkan dana di bawah Rp. 30.000,- untuk tiket masuknya. Nah, kalau pergi ke Garut, jangan lupa kunjungi Pemandian Air Panas Talaga Bodas, ya.

  • Alamat: Jl. Talaga Bodas No.5, Sukamenak, Wanaraja, Kabupaten Garut
  • Jam Operasional: 07.00-17.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Di bawah Rp. 30.000.- per orang.

6. Sabda Alam Hotel & Resort

sabda alam hotel garut

Selain Darajat Pass dan Hotel Tirtagangga yang populer di kalangan masyarakat sebagai tempat pemandian air panas di Garut yang oke banget, ada juga Sabda Alam Hotel & Resort. Satu lagi Hotel & Resort yang tak kalah tersohor dari kedua tempat tadi.

Sabda Alam Hotel & Resort juga punya kolam pemandian air panas yang pas untuk dijadikan sarana relaksasi setelah beraktivitas selama berlibur. Selain itu, di sini kamu juga bisa menikmati fasilitas lainnya berupa kamar hotel dengan beragam jenis dan harga sewa yang berbeda. Oh ya, Sabda Alam Hotel & Resort juga punya sauna, lho!

Untuk bisa memasuki kolam pemandiannya, kamu diharuskan membayar biaya sebesar Rp. 40.000,- selama hari biasa. Sementara di akhir pekan, tarifnya menjadi Rp. 50.000,- per orang. Dan jika kamu menginap di hotelnya, fasilitas seperti pemandian air panas dan sauna tadi bisa kamu masuki dengan gratis.

  • Alamat: Jl. Raya Cipanas No.3, Rancabango, Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut
  • Nomor Telepon: (0262) 540054
  • Harga Tiket Masuk: Rp. 40.000,- (Weekdays), Rp. 50.000,- (Weekend)

7. Danau Dariza Hotel & Resort

danau dariza garut

Nah, yang terakhir, ada pemandian air panas di Danau Dariza Hotel & Resort. Di resort yang punya konsep unik dengan bangunan penginapan berupa rumah adat di Nusantara ini, kamu juga bisa menikmati fasilitas pemandian air panas.

Jika kamu tak menginap di hotel, kamu akan dikenakan tarif yang berkisar di bawah Rp. 60.000,- untuk bisa masuk dan berendam di pemandian air panasnya. Sementara jika kamu menginap di hotelnya, kamu bisa masuk ke pemandian air panas tanpa membayar biaya lagi.

Oh ya, selain bersantai di pemandian air panas, di tempat ini kamu juga bisa mengelilingi danau dengan menggunakan perahu, lho. Tertarik untuk mencoba?

  • Alamat: Lengensari, Jl. Raya Cipanas No.44/45, Cimanganten, Kec. Tarogong Kaler, Kabupaten Garut
  • Nomor Telepon: (0262) 243696
  • Harga Tiket Masuk: Di bawah Rp. 60.000,- per orang

Nah, itulah ketujuh rekomendasi pemandian air panas di Garut yang wajib untuk dikunjungi kala berlibur di sana. Oh ya, jika kamu sudah pernah mengunjungi pemandian air panas yang masuk dalam daftar, atau kamu punya rekomendasi pemandian air panas lainnya yang ada di Kabupaten Garut, silakan sampaikan secara langsung melalui kolom komentar yang tersedia di bawah.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram