Yuk Mampir ke 10 Toko Kue di Surabaya yang Enak Ini

Ditulis oleh Linda

Apa yang akan Anda lakukan jika berada di Surabaya? Kami merekomendasikan Anda untuk mencicipi kuliner malam di Surabaya yang sayang untuk dilewatkan. Namun, Surabaya tidak hanya memiliki beragam kuliner malam saja, ada juga beberapa toko kue legendaris maupun yang hits di kota ini. Jika Anda sedang berada di Surabaya, jangan lupa untuk mampir ke toko-toko kue tersebut.

Seperti biasa, kali ini Keluyuran akan memberikan review mengenai sejumlah toko kue di Surabaya yang bisa Anda kunjungi. Dapatkan kue-kue khas Surabaya maupun kue favorit Anda di jajaran toko berikut ini.

1. Spikoe Resep Kuno

Spikoe Resep Kuno

Belum ke Surabaya rasanya jika Anda belum mencoba kue spiku khas Surabaya. Ya, Anda dapat membeli spiku di toko Spikoe Resep Kuno. Ini adalah the famous “spiku” in town. Meskipun banyak toko kue yang menjual spiku, tetapi Spikoe Resep Kuno ini selalu menjadi pilihan utama bagi masyarakat Surabaya dan wisatawan dari luar kota.

Rasa spiku yang otentik dengan rasa manis yang pas membuat spiku dari toko ini selalu laris diburu konsumen. Kunjungi satu-satunya outlet Spikoe Resep Kuno ini di Jalan Rungkut Madya 41, Surabaya.

2. Suzana Bakery

Suzana Bakery

Suzana Bakery merupakan toko roti dan kue yang sangat terkenal di Surabaya. Tempat ini menjual berbagai jenis roti, cake, dan kue basah. Adapun kue basah yang dijual di Suzana Bakery ini meliputi pastel, kroket, lumpia, dan masih banyak lagi. Harga yang dibandrol untuk makanan di sini sangat worth dengan rasanya.

Toko kue yang satu ini bukan toko yang baru buka. Namun Suzana Bakery tetap konsisten menjaga cita rasa produknya agar pelanggannya selalu merasa satisfied. Soal harga kamu juga nggak perlu khawatir karena semua makanan yang dijual di sini harganya murah meriah.

Kunjungi Suzana Bakery di Jl. Dinoyo No. 146 - 148, Keputran, Kec. Tegalsari.

3. Roti In Tjwan Bo

Roti In Tjwan Bo

Selanjutnya ada toko kue di Surabaya yang juga sangat legendaris, yakni Roti In Tjwan Bo. Sesuai dengan namanya, Roti In Tjwan Bo memang menjual roti jadul. Kalau kamu bosan dengan roti-roti modern yang biasa dijual di mall, di sini kamu bisa menemukan roti klasik dengan rasa yang super lezat.

Tampilan bakery atau kue yang dijual di sini nampak sangat jadul, tetapi rasanya benar-benar nagih banget. Toko kue ini sudah buka sejak tahun 1935. Ada beberapa cabang Roti In Tjwan Bo yang buka di Surabaya, di antaranya di Jl. Raya Jemursari No. 128-130, Jemur Wonosari, Kec. Wonocolo, Surabaya.

4. Corica Pastries

Corica Pastries

Mulai dari cake sampai dengan cookies semuanya tersedia di Corica Pastries! Ya, mau cari kue modern apapun semuanya tersedia di sini. Bahkan, kalau kamu ingin mengirim hampers berupa cookies, toko kue ini siap sedia melayani kebutuhanmu.

Semua tampilan cake, pastry, dan cookies buatan Corica Pastries benar-benar cantik dan menggugah selera! Bagaimana dengan rasanya? Tentu saja rasa kue dan pastry di sini bakal membuatmu ketagihan.

Dari pada penasaran, langsung coba kuenya di Corica Pastries yang berlokasi di Jl. Biliton No. 40A, Gubeng, Kec. Gubeng, Surabaya.

5. DNEVEN Surabaya

DNEVEN SurabayaSumber: dindahnurma.com

Cari oleh-oleh yang Surabaya banget? Datang saja ke DNEVEN Surabaya. Ini adalah toko kue yang khusus menjual kue lapis khas kota pahlawan atau yang dikenal sebagai spiku. Kamu bisa menemukan spiku dengan berbagai varian rasa di sini, mulai dari Classic Original, Old Style, Triple Vanilla, Triple Chocolate, dna masih banyak lagi.

Kue spiku DNEVEN bisa dipesan secara online dan diantar ke tempatmu. Namun kalau ingin membeli kuenya yang sudah ready, silakan mampir di tenant-nya yang berada di Ciputra Word Mall V-Walk Lt. 3, tempatnya di samping Haagen-Dazs.

6. Fresh One Bakery

Fresh One BakerySumber: alexandra-gardea.blogspot.com

Berlokasi di dekat pusat kota, Fresh One Bakery selalu menjual cake dan bakery yang segar setiap hari. Varian rasa yang ditawarkan juga cukup beragam meskipun mungkin tidak sebanyak toko kue lainnya. Namun tetap saja varian yang tersedia nggak akan membuat pelanggannya bosan.

Fresh One Bakery turut menyediakan whole cake yang bisa dibeli untuk berbagai kebutuhan, misalnya saat kamu hendak memberi kue ulang tahun untuk kerabat. Yuk, mampir ke toko kue yang berada di Jl. Diponegoro No. 152, DR. Soetomo, Kec. Tegalsari, Surabaya ini.

7. Majestyk Bakery Cake Shop

Majestyk Bakery Cake Shop

Nggak ada yang lebih lengkap dari Majestyk Bakery Cake Shop. Toko kue yang satu ini memang menyediakan berbagai macam kue, mulai dari bolu, tart, cookies, dan masih banyak lagi. Bahkan, di sini kamu bisa membeli puding berbagai rasa yang legit banget deh.

Majestyk Bakery Cake Shop berkomitmen untuk senantiasa menyediakan aneka kue enak dengan harga yang terjangkau. Jadi nggak heran kalau toko ini memiliki beberapa cabang di kota lain dan outlet-nya selalu nggak pernah sepi pengunjung.

Di Surabaya, Majestyk Bakery Cake Shop bisa dikunjungi di Jl. Kapas Krampung No. 93, RW.04, Rangkah, Kec. Tambaksari, Surabaya.

8. Melly Roti & Kue

Melly Roti & Kue

Mau cari jajan pasar, roll cake, dan kue tart yang enak tapi harga miring? Yuk, mampir ke Melly Roti & Kue. Semua makanan yang dijual di sini sangat enak dan tentunya tidak bikin kantong bolong.

Tak hanya itu saja, di sini Anda pun bisa memesan kue tart dengan desain yang sesuai selera. Sangat mudah untuk menemukan toko kue Melly ini karena ada beberapa cabang yang tersebar di Surabaya, yakni di Jalan Adityawarman 78, Jalan Nginden No. 85B, dan Jalan Dharmahusada 121.

9. Laritta Bakery

Laritta Bakery

Salah satu kompetitor Kampoeng Roti adalah Laritta Bakery, di mana toko kue di Surabaya ini juga menjual aneka kue yang lengkap, mulai dari roti, kue tradisional, kue kering, pastry, donat, dan cake. Harga kue yang dibandrol di Laritta Bakery ini sangat murah meriah.

Toko ini juga melayani pemesanan parcel atau kue dalam jumlah banyak untuk hajatan. Bahkan, Laritta tidak segan memberikan promo menarik untuk pembelinya. Ada 14 outlet yang dimiliki Laritta Bakery dan tersebar di Surabaya, Malang, dan Batu.

10. Igor’s Pastry

Igor’s Pastry

Walaupun namanya adalah Igor’s Pastry, tetapi toko ini tidak hanya menjual pastry saja, lho. Ada juga cake, es krim, puding maupun cookies yang bisa dibeli di sini. Igor’s Pastry selalu memproduksi kue dan pastry dengan kualitas premium. Tak heran jika harga makanan yang dijual di toko ini tergolong sedikit mahal.

Rasa kue-kue yang dijual di sini tidak kalah dengan kue dari gerai premium lainnya. Igor’s Pastry membuka cabang pertama di Jalan Biliton 55, Surabaya. Akan tetapi, saat ini Igor’s Pastry sudah membuka 2 cabang lain di Surabaya, 1 cabang di Bali, dan 1 cabang di Jakarta.

Mari kunjungi 10 toko kue di Surabaya ini untuk membeli kudapan atau oleh-oleh untuk orang terkasih. Jika Anda berdomisili di Surabaya dan punya rekomendasi toko kue lainnya, silakan tulis rekomendasi Anda di kolom komentar.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram