10 Menu Resto Prancis Le Quartier yang Paling Banyak Diulas

Ditulis oleh Siti Hasanah

Meski gaungnya tak sebesar restoran Jepang atau Korea yang sedang hype, restoran Prancis memiliki penggemar tersendiri. Walaupun jumlah resto Prancis tidak banyak, terdapat beberapa restoran yang direkomendasikan oleh para pelanggan.

Salah satu restoran Prancis yang banyak diulas hidangannya adalah Le Quartier. Resto ini didirikan oleh Chriss Janssens dan mulai melayani pelanggan pada Juli 2013.

Arti nama Le Quartier dalam bahasa Inggris adalah “The Neighborhood”. Restoran Perancis ini memiliki konsep casual fine dining. Interior restonya berkesan vintage dengan sentuhan modern.

Tak hanya menyajikan makanan Prancis, di sini ada juga hidangan Italia. Salah satu hidangan Italia yang terkenal adalah Stone Baked Pizza. Berikut ini daftar hidangan di Le Quartier yang banyak diulas pelanggan.

1. Escargot Le Quartier

Escargot Le Quartier

Hidangan khas Prancis dari Le Quartier yang banyak diulas di situs review adalah Escargot Le Quartier. Nama hidangan ini pastinya sudah tidak asing lagi, kan? Hidangan Prancis ini berbahan dasar bekicot.

Escargot sendiri dalam bahasa Prancis berarti bekicot. Adapun jenis bekicot yang digunakan dalam escargot adalah Helix pomatia dan Helix aspersa. Keduanya banyak ditemukan di Prancis.

Escargo Le Quartier dihidangkan di atas hotplate bersama dengan smoked breast duck, bayam serta cream & breadcrumbs. Di atas hotplate tersebut tersaji 7 ekor escargot yang memiliki tekstur sedikit kenyal.

Seperti apa rasanya? Menurut para pelanggan yang sudah mencicipi menu ini, rasa Escargot Le Quartier itu gurih dan enak banget. Ketika berada di mulut escargot-nya serasa melted.

Beberapa reviewer mengatakan ini adalah salah satu hidangan Prancis yang luar biasa dan sangat direkomendasikan. Oh iya, pastikan berhati-hati ketika menyantap menu ini. Karena disajikan di atas hotplate, jadi escargot-nya cukup panas.

2. Foie Gras Poele “Cassis”

Foie Gras Poele “Cassis”

Satu lagi menu hidangan Prancis yang kerap dibahas banyak orang karena kontroversial. Makanan ini mendapatkan kecaman dari beberapa negara. Arti kata foie gras sendiri adalah hati yang berlemak. Hati yang digunakan di sini adalah hati angsa.

Untuk mendapatkan hati angsa yang besar dan berlemak memerlukan waktu yang cukup lama, maka tak heran jika harga makanan ini cukup mahal.

Foie gras diolah dengan teknik pan searing agar mendapatkan tekstur garing dan kecokelatan pada permukaan makanan, sehingga memberikan rasa yang kaya dan aroma yang sedap. Hati angsa tersebut kemudian dihidangkan di atas roti brioche panggang dengan disiram saus blackcurrant khas Le Quartier, apel karamel, serta petit herb salad.

Menurut para reviewers, rasanya sangat enak. Tambahan apel serta saus blackcurrant membuat perpaduan rasa yang menyegarkan antara asam, manis dan asin. Mungkin kamu tertarik untuk mencicipi menu yang yummy banget ini?

3. Parisian Mushroom Soup

Parisian Mushroom SoupSumber: pergikuliner.com

Menu ketiga dari Le Quartier yang mendapatkan banyak ulasan bagus adalah hidangan sup yang bernama Parisian Mushroom Soup. Sup jamur ini memiliki tekstur yang thick dan rasanya creamy juga legit.

Parisian Mushroom ini diberi tambahan white truffle oil yang membuat rasanya menjadi tambah enak banget. Truffle oil dalam sup ini cukup dominan tapi tidak membuat sup ini terasa enek karena porsinya tidak berlebihan. Saat dihidangkan ke meja, sup tersebut dalam keadaan masih panas, sehingga rasa supnya masih enak.

Sepertinya menu sup ini banyak disukai oleh pengunjung Les Quartier karena banyak yang mengatakan kalau sup ini sangat enak enak. Jadi kalau kamu mampir ke Les Quartier, pastikan untuk memesan menu sup ini dan rasakan kenikmatannya.

4. Roasted Half Chicken

Roasted Half Chicken

Roasted Half Chicken biasa dijumpai di beberapa restoran fine dining, salah satunya di Le Quartier. Menu ini berupa menu ayam panggang yang dihidangkan bersama sayuran yang dimasak di dalam panci, kentang panggang serta bawang putih. Hidangan ayam ini juga diberi saus. Porsinya cukup untuk disantap oleh 2 orang.

Tekstur ayamnya empuk banget dan juicy. Tingkat kematangan ayamnya juga pas. Aroma sausnya cukup wangi. Menu ini lengkap karena ada karbohidrat dari kentang panggang, protein dari ayam, dan serat dari sayuran. Roasted Half Chicken direkomendasikan juga oleh para pengunjung Le Quartier.

5. Norwegian Salmon Steak

Kita beralih ke menu seafood. Di Le Quartier tersedia menu berbahan dasar ikan, seperti Norwegian Salmon Steak. Karena menggunakan salmon yang segar, rasa steik ini sangat lezat. Tekstur daging salmonnya begitu lembut. Yang terbaik adalah daging salmonnya tidak amis sama sekali.

Porsi ikan salmonnya cukup besar, sehingga lumayan mengenyangkan. Siraman saus lemon yang lezat menambah kenikmatan steik salmonnya. Perpaduan asamnya saus lemon dan gurihnya butter terasa pas. Rasa asam manis Norwegian Salmon Steak ini begitu meledak di mulut.

Menu ini dihidangkan dengan jacket butter potatoes yang rasanya asin dan gurih, jadinya pasti bisa bikin kamu kenyang sekaligus puas!

Baca juga: 10 Menu Pilihan di Osteria Gia, Sajian Lezat ala Italia

6. Stone Baked Pizza White Ham & Truffle Oil

Stone Baked Pizza White Ham & Truffle Oil

Konon menu hidangan Italia ini merupakan menu piza terenak di Le Quartier. Nama menunya adalah Stone Baked Pizza White Ham & Truffle Oil. Piza ini terdiri dari 8 slice.

Seperti namanya, piza ini berisikan bayam, mushroom, ham, keju yang segar dan green peas. Topping pizanya lumayan full banget, lho, jadi bisa dimakan oleh lebih dari 2 orang.

Roti pizanya tipis tidak seperti piza pada umumnya serta memiliki tekstur yang lembut. Meskipun rotinya tipis, tapi karena topping-nya banyak, makan 2 slice saja sudah bisa membuat perut kamu kenyang. Menurut beberapa reviewer, bagian terbaiknya adalah ham.

7. Angel Hair Aglio Olio

Angel Hair Aglio Olio adalah hidangan pasta Italia yang terdiri dari spageti yang sangat tipis, disajikan dengan saus aglio olio yang terbuat dari minyak zaitun, bawang putih, dan cabai kering.

Nama hidangan ini berasal dari bahasa Italia, di mana "angel hair" mengacu pada tekstur pasta yang sangat tipis, dan "aglio olio" mengacu pada bahan utama sausnya, yaitu bawang putih dan minyak zaitun.

Menu pasta ini disajikan dengan sayuran hijau, dried herb tomatoes, pine nuts, cabai, basil, dan pesto. Tekstur pastanya tidak keras karena dimasak al dente. Rasa pasta ini sangat tasty. Tambahan rasa gurih didapat dari oil yang digunakan. Ini adalah menu recommended lainnya.

8. Grilled Salmon

Grilled Salmon

Selain Norwegian Salmon Steak, masih ada menu salmon yang lain, yaitu Grilled Salmon. Seperti halnya Norwegian Salmon Steak, ukuran salmonnya cukup besar dan daging ikannya masih fresh dan cukup juicy.

Nah, ketika  disajikan, Grilled Salmon diberi tambahan 1 head of garlic yang di-grilled. Rasa grilled head of garlic-nya terasa enak sekali dan lembut. Ketika dipadukan dengan salmon dan disantap bersamaan, membuat salmonnya menjadi gurih. Grilled Salmon juga diberi side berupa baked potato dengan salad.

9. Farfalle Carbonara

Selain Angel Hair Aglio Olio, menu pasta lainnya yang juga diulas oleh pengunjung Le Quartier adalah Farfalle Carbonara. Farfalle adalah pasta yang berbentuk dasi kupu-kupu. Biasanya pastanya dimasak al dente kemudian diberi saus.

Pasta ini bisa diberi beragam saus, seperti Bolognese, Alfredo, Arrabbiata atau Pesto. Di Le Quartier, farfalle dihidangkan dengan saus carbonara.

Adapun topping-nya berupa beef ham atau bisa juga sauteed pork, poached egg dan kacang polong. Farfalle Carbonara terasa sangat creamy dan teksturnya kental.

10. Caesar Salad

Caesar Salad

Le Quartier juga memiliki beberapa menu salad. Salah satu menu salad yang diulas oleh reviewer adalah Caesar Salad. Menu ini terdiri dari selada romaine yang diambil bagian dalamnya, telur rebus yang lembut, crouton atau potongan roti yang dipanggang, peas, dan keju parmesan.

Dressing Caesar Salad dari Le Quartier terasa enak dan rasanya sangat creamy. Selain itu, ada rasa bawang putihnya. Sayuran yang digunakan juga masih fresh, sehingga saat dimakan ada sensasi krenyes-krenyes.

Nah, itulah 10 menu resto Prancis ternama, Le Quartier, yang banyak dibahas para reviewer. Menu yang ditawarkan resto ini beragam, mulai dari sup hingga piza.

Sampai saat ini resto Le Quartier masih menjadi resto favorit para pengunjung yang ingin merasakan makanan autentik Prancis. Suasana resto ini autentik, simpel serta hidup layaknya resto-resto yang ada di kota Paris, London, atau New York.

Selain selalu menggunakan bahan yang segar dan bagus, para koki di Le Quartier juga memiliki dedikasi yang tinggi untuk bisa menciptakan masakan klasik yang lezat dan segar. Le Quartier juga menjamin asal produk sebagian besar adalah produk impor yang berkualitas tinggi. Tertarik untuk mendapatkan pengalaman bersantap di resto autentik Prancis?

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram