10 Menu Terlaris Bakso Rusuk Joss, Bakso Idola Selebriti

Ditulis oleh Linda

Nama Bakso Rusuk Joss seharusnya tidak terdengar asing di telinga kita semua. Pasalnya, bakso viral ini memang sudah sangat populer. Selain menjadi idola para selebriti, bakso yang ukurannya raksasa ini juga sering diliput oleh televisi maupun media nasional.

Bakso Rusuk Joss sendiri sudah memiliki sejumlah cabang di kota-kota Indonesia. Jadi, tak sulit untuk menemukan cabang tempat makan bakso yang banyak diperbincangkan masyarakat ini. Nah, penasaran ada apa saja di Bakso Rusuk Joss dan seviral apakah bakso di sini? Yuk, simak ulasan menu-menu terlarisnya berikut ini!

1. Bakso Rusuk Ori

Bakso Rusuk Ori

Sesuai dengan nama tempatnya, Bakso Rusuk Joss menjual menu utamanya berupa campuran bakso daging sapi dengan iga (rusuk) sapi yang gurih dan empuk. Semangkuk Bakso Rusuk Ori ini berisi beberapa buah bakso sapi dengan potongan rusuk sapi yang dagingnya benar-benar lembut dan empuk.

Bakso ini disajikan dengan kuah kaldu yang sangat gurih. Untuk menu yang satu ini, ukuran baksonya pun tergolong wajar. Apalagi di dalam semangkuk bakso juga diberikan tahu dan mie sehingga kamu pun bakal cukup kenyang setelah menyantapnya.

2. Bakso Rusuk Super

Bakso Rusuk Super

Masuk dalam kategori menu best seller, Bakso Rusuk Super ini porsinya sangat besar karena bisa dimakan 4-5 orang. Sama seperti Bakso Rusuk Ori, menu ini juga berupa bakso sapi yang dihidangkan dengan iga sapi. Uniknya, iga sapi yang masih berbalut daging ini dibungkus dengan adonan bakso. Jadi, ketika baksonya dibelah, kamu akan mendapati iga sapi yang masih berbalut daging.

Mengingat ini adalah porsi untuk 4-5 orang, maka ukuran bakso yang disajikan pun terbilang jumbo. Untuk kuahnya pun sama dengan menu-menu di Bakso Rusuk Joss lainnya. Kuah di sini memiliki citarasa yang sedap, gurih, dan aroma kaldu sapinya tidak terlalu kuat.

3. Bakso Beranak Jumbo

Bakso Beranak Jumbo

Menu bakso beranak sebenarnya bisa kamu temukan di beberapa tempat makan bakso. Akan tetapi, bakso beranak di Bakso Rusuk Joss ini merupakan menu viral yang nampaknya wajib banget dipesan. Bakso Beranak Jumbo berisi satu bakso dengan ukuran besar yang ketika dibelah di dalamnya terdapat beberapa buah bakso dengan ukuran yang lebih kecil.

Bakso Beranak Jumbo bisa dinikmati oleh 2-4 orang. Namun, kalau kamu kemari sendiri atau ingin menyantap bakso beranak tanpa perlu berbagi ke yang lain, kamu bisa memesan Bakso Beranak Mini yang ukurannya memang hanya untuk satu orang saja.

4. Bakso Lava

Bakso Lava

Jangan ngaku pencinta pedas kalau kamu belum coba Bakso Lava. Ini adalah bakso yang ukurannya besar seperti bakso beranak. Bahkan, di dalam Bakso Lava ini juga ada beberapa buah bakso berukuran kecil. Yang membuatnya berbeda adalah di dalamnya terdapat sambal dan cabai rawit utuh untuk menambahkan sensasi pedas.

Tentu saja rasa Bakso Lava ini cukup pedas sehingga kalau kamu tidak terlalu menyukai citarasa pedas sebaiknya tidak memesan menu ini. Bakso Lava yang ukurannya sama dengan Bakso Beranak Jumbo ini bisa disantap oleh 2-4 orang.

5. Bakso Rusuk Hotplate Jablay

Bakso Rusuk Hotplate Jablay

Makan bakso pakai kuah memang bisa, tapi bagaimana jika bakso tersebut dimasak di atas hotplate seperti steak? Wah, yang satu ini memang tidak mainstream, ya! Menu sejenis ini bisa kamu temukan di Bakso Rusuk Joss, lho!

Bakso Rusuk Hotplate Jablay merupakan olahan bakso sapi yang dimasak di atas hotplate dengan bumbu khas Bakso Rusuk Joss. Uniknya, bakso sapi ini dimasak dengan rusuk sapi, mie, sayuran, dan cabai rawit sehingga rasanya pun cukup pedas.

Nah, kalau kamu tidak terlalu suka pedas, kamu bisa pesan Bakso Rusuk Hotplate yang biasa. Bumbu yang dipakai original dan rasanya pun tak kalah enak dengan versi pedasnya.

Baca juga: Kuliner Bandung yang Patut Dicoba, Bakso So’un & Mie Ayam Lodaya!

6. Ricebowl Blackpepper

Ricebowl Blackpepper

Merasa kurang kenyang kalau cuma makan bakso? Tenang, di Bakso Rusuk Joss juga ada menu nasi, lho! Salah satu menu nasi yang cukup banyak dipesan adalah Ricebowl Blackpepper. Isiannya berupa nasi yang disajikan dengan bakso sapi berbumbu lada hitam. Rasanya tak perlu diragukan lagi karena sudah pasti enak!

Selain Ricebowl Blackpepper, pilihan menu nasi lainnya adalah Ricebowl Sambalado dan Ricebowl Teriyaki. Varian teriyaki adalah menu yang tidak pedas dan aman disantap oleh anak-anak. Untuk porsinya sendiri, semua menu rice bowl ini ukurannya standar, tidak terlalu sedikit, tapi juga tidak terlalu banyak.

7. Sop Ceker Bakso

Nikmat mana lagi yang kamu dustakan selain semangkuk bakso sapi lezat yang disajikan dengan kaki ayam (ceker)? Perpaduan antara bakso dan ceker nampaknya sudah menjadi menu favorit di berbagai tempat makan bakso. Nah, di Bakso Rusuk Joss, kamu juga bisa menemukan menu yang serupa, lho.

Sop Ceker Bakso adalah sajian bakso sapi khas Bakso Rusuk Joss, ceker ayam yang empuk, dan juga kuah kaldu yang gurih. Kalau kamu suka pedas, ada versi pedasnya, yakni Sop Ceker Jablay yang siap kamu pesan.

8. Mie Ayam Bakso

Mie Ayam Bakso

Selain sop ceker dan bakso, menu Mie Ayam Bakso juga sudah sangat familiar di kalangan masyarakat Indonesia. Mie ayam memang sangat cocok jika disajikan dengan bakso sapi. Apalagi mie ayam di tempat ini juga terkenal lezat dan porsinya cukup banyak.

Selain Mie Ayam Bakso, sebenarnya ada menu mie lainnya yang ditawarkan di sini, mulai dari Mie Ayam Blackpepper, Mie Ayam Hotplate Bakso, dan Mie Ayam Original. Bahkan, kalau kamu bosan makan mie dan ingin menyantap bihun, ada juga menu Bihun Ayam.

9. Bakso Buaya

Bakso Buaya

Meskipun namanya Bakso Buaya, tapi bahan utama untuk membuat bakso ini tetap daging sapi kok. Dinamakan Bakso Buaya karena bentuknya memang seperti buaya mini. Unik banget, nih! Kapan lagi kamu bisa menyantap bakso sapi yang dibentuk seperti buaya?

Karena ukurannya cukup besar, Bakso Buaya ini bisa dimakan oleh 2-4 orang, lho. Bakso ini juga disajikan dengan kuah kaldu sapi dan pendamping lainnya, seperti mie, daun bawang, bawang goreng, saos tomat, dan sambal.

10. Bakso Bambu Bakar

Bakso Bambu Bakar

Ada yang berbeda dengan menu Bakso Rusuk Joss yang satu ini. Ya, Bakso Bambu Bakar adalah adonan daging sapi untuk bakso yang dimasukkan ke dalam bambu. Kemudian, bambunya akan dibakar sehingga isian bakso di dalamnya matang dan menjadi bakso bakar.

Menu yang satu ini terbilang unik dan tak bisa ditemukan dengan mudah di tempat-tempat makan bakso lainnya. Jadi, kalau kamu penasaran menikmati bakso bakar dari wadah bambu, jangan lupa pesan menu ini kalau ke Bakso Rusuk Joss, ya!

Nah, itulah beragam menu pilihan dari Bakso Rusuk Joss. Bisa disimpulkan kalau menu-menu yang dijual di sini cukup unik dan beragam. Namun dalam meracik setiap menunya, Bakso Rusuk Joss tidak pernah asal-asalan, lho. Jadi, tak heran jika bakso dan makanan lainnya di sini jadi idola para selebriti.

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram