9 Rekomendasi Tempat Wisata Petik Strawberry di Bandung

Ditulis oleh Syuri

Mengunjungi Kota Kembang identik dengan wisata kulinernya. Memang, ada ratusan atau mungkin ribuan makanan enak dan tempat nongkrong seru di Bandung. Tapi, bagaimana kalau kali ini Anda melakukan agrowisata bersama keluarga?

Agrowisata adalah wisata yang melibatkan aktivitas pada lahan pertanian atau fasilitas serupa. Daripada bermain ke pusat kota atau mall terus, sesekali ajaklah buah hati Anda lebih dekat dengan alam. Nah, agrowisata yang paling cocok adalah dengan pergi ke kebun strawberry di Bandung.

Kegiatan ini sangat seru, karena tidak setiap hari Anda menemukan kebun stroberi layak panen, kan? Biasanya, Anda diperbolehkan memetik sendiri stroberi yang diinginkan, ditimbang, dibayar, lalu stroberi-stroberi itu boleh Anda bawa pulang. Jika Anda ingin tahu kebun strawberry di Bandung, Keluyuran telah merangkumya di bawah ini.

1. Rumah Stroberi

Rumah Stroberi kebun strawberry di Bandung
*
  • Alamat: Jl. Cigugur Girang No. 145, Cigugur Girang, Parongpong, Karyawangi, Kec. Parongpong, Kabupaten Bandung Barat
  • Nomor Telepon: (022) 87785885
  • Jam Operasional: -
  • Harga Tiket Masuk: -

Anda mungkin sudah tahu Rumah Stroberi. Tempat ini berupa resort, restoran, dan tempat outbond. Tapi, di sini juga ada wisata petik stroberi. Anda juga bisa mengajarkan anak-anak untuk menanam stroberi lho. Menarik, bukan?

Tidak hanya stroberi, Anda juga dapat melakukan aktivitas memetik tomat hingga panen selada. Menarik, bukan? Untuk bisa menikmati fasilitas ini, Anda diperlukan untuk melakukan reservasi terlebih dulu. Tertarik untuk mencoba? Silakan hubungi nomor kontak yang tersedia.

2. Natural Resto and Strawberry Land

Natural Resto and Strawberry Land
*
  • Alamat: Jl. Raya Tangkuban Parahu No.109, Cibogo, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
  • Nomor Telepon: (022) 82782036
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.30-17.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Sekitar Rp 20.000 per orang

Natural Resto and Strawberry Land merupakan kebun strawberry di Bandung yang memiliki lahan paling luas, yaitu sekitar 1.5 hektar. Tempat ini juga mengklaim kalau mereka menggunakan bibit buah stroberi terbaik, selain itu selama pemeliharaannya tidak menggunakan pupuk kimia sama sekali, jadi bisa dipastikan kualitas buahnya oleh Anda sendiri.

Kelebihan dari Natural Resto and Strawberry Land adalah Anda bisa memetik buahnya sebanyak yang Anda inginkan. Anda bisa juga langsung mengonsumsi langsung di tempat sambil memetik stroberinya.

Selain wisata petik stroberi sendiri, di sini juga ada restorannya dengan menu-menu unik, yaitu masakan sunda yang dicampur stroberi. Di sini juga ada taman bunganya, lho! Ada berbagai macam jenis bunga yang dipelihara di sini, jadi Anda bisa sambil weefie bersama keluarga setelah selesai makan-makan. Langsung datang ke Jalan Raya Tangkuban Parahu no. 109, Cibogo, yuk!

3. Kampung Strawberry Bungalow & Restaurant

kampung strawberry bungalow & restaurant
  • Alamat: Jl. Raya Ciwidey – Rancabali KM. 7 Panyocokan Ciwidey, Kec. Rancabali, Bandung
  • Nomor Telepon: (022) 85920551
  • Jam Operasional: -
  • Harga Tiket Masuk: -

Kebun strawberry di Bandung lainnya yang bisa Anda kunjungi adalah Kampung Strawberry Bungalow & Restaurant. Di sini, Anda bisa menginap di bungalow yang nyaman, memetik strawberry yang segar hingga menikmati aneka hidangan yang lezat dan menggugah selera.

Penasaran? Datang langsung saja ke lokasi Kampung Strawberry Bungalow & Restaurant di Jalan Raya Ciwidey-Rancabali KM.7, Panyocokan, Rancabali, Bandung. Tempat ini cocok untuk digunakan menikmati akhir pekan atau bahkan berbulan madu bareng pasangan Anda.

4. Kebun Strawberry Emte Highland Resort

Kebun Strawberry Emte Highland Resort
  • AlamatJl. Ciwidey, Patengan, Kec. Rancabali, Bandung
  • Nomor Telepon:  0813-2067-7430
  • Jam Operasional: Senin-Jumat, 01.00-07.00 WIB, 10.00-23.00 WIB, Sabtu-Minggu 00.00-04.00, 09.00-20.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Sekitar Rp20.000 per orang

Daerah pegununungan yang terkenal dengan kebun stroberinya ada dua di Bandung, yaitu Lembang dan Ciwidey. Nah, di Ciwidey ada tempat agrowisata petik sendiri stroberi yang sangat terkenal, yaitu Kebun Strawberry Emte Highland Resort.

Tempat ini terdiri dari lahan kebun stroberi yang luas. Ditambah dengan suasana sekitar yang asri dan udara yang sejuk, pasti seru banget memanen stroberi matang bersama buah hati Anda. Tarif yang dikenakan untuk memetik buah stroberi di sini adalah sesuai dengan banyaknya buah yang Anda petik.

Kelebihan dari Kebun Strawberry Emte Highland Resort adalah lokasinya mudah dicapai baik menggunakan kendaraan pribadi atau pun umum. Jika Anda datang dari arah Jakarta, masuk lewat Tol Cipularang lalu keluar dari Tol Buah Batu. Lanjutkan menuju Soreang lalu ke Ciwidey.

Di sini ada pula restoran, mushola, toko souvenir, dan tentunya tempat menginap. Tidak hanya keluarga saja, anak muda pun sering berkunjung kemari untuk menikmati alam yang indah.

5. AW Strawberry

Taman AW Strawberry
*
  • Alamat:  Jl. Raya Pacet No.KM. 15, Sukapura, Kertasari, Kabupaten Bandung
  • Nomor Telepon: 0823-2146-8889
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-17.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Sekitar Rp30.000 per orang

Nama tempat ini adalah Taman AW Strawberry. Pada mulanya, tempat ini hanya berupa taman stroberi saja. Tapi, kini sudah menjelma menjadi tempat wisata air kolam waterboom dan danau yang bisa Anda lewati dengan perahu angsa. Lalu, tersedia juga playground anak, flying fox, hingga kolam renang air panas.

6. La Fresa Strawberry

La Fresa Strawberry kebun strawberry di Bandung
*
  • Alamat: Jl. Raya Lembang No.175d, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
  • Nomor Telepon: 0878-8059-6777
  • Jam Operasional: Setiap hari, 09.00-17.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Sekitar Rp 25.000 per orang

Kebun strawberry di Bandung yang selanjutnya adalah La Fresa Strawberry. Di sini buah stroberinya besar-besar dan segar-segar. Sudah begitu, rasanya manis banget, mantap kan? Stroberi-stroberi di sini ditanam tanpa pestisida, jadi tentunya jauh lebih sehat.

Alamat La Fresa Strawberry ada di Jalan Raya Lembang no. 175D, Jayagiri, Lembang, Kabupaten Bandung Barat. Follow akunnya @lafresa_berry di Instagram.

7. Bukit Strawberry Lembang

bukit strawberry lembang_
  • Alamat: Jl. Raya Tangkuban Parahu No.109, Cibogo, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
  • Nomor Telepon: 0812-1818-7575
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.30-17.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Sekitar Rp 20.000 per orang

Satu kebun strawberry di Bandung lainnya adalah Bukit Strawberry Lembang. Tempat wisata ini begitu ikonik dengan patung stroberinya. Di sini, Anda bisa memetik buah stroberi yang besar dan merah-merah di kebun yang luas.

Harga tiket masuknya pun terjangkau, hanya sekitar Rp20.000 per orang untuk usia 2 tahun ke atas. Anda bisa menukar tiketnya dengan jus stroberi segar atau bibit buah stroberi.

8. Kebun Strawberry Cibodas

kebun strawberry cibodas_
  • Alamat: Jl. Cibeunying, Cibodas, Lembang, Kabupaten Bandung Barat
  • Nomor Telepon: 0896-5256-9194
  • Jam Operasional: Setiap hari, 08.00-16.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: -

Kalau Anda berkunjung ke kawasan Cibodas, Lembang, cobalah untuk mendatangi Kebun Strawberry Cibodas. Di kebun ini, Anda bisa memetik stroberi yang ukurannya besar-besar, dan rasanya manis. Buah stroberi di Kebun Strawberry Cibodas ini dihargai Rp80.000-Rp100.000 per kilogram.

Selain bisa berwisata petik stroberi, di sini Anda juga bisa menyaksikan pemandangan indah dari alam sekitar lokasi kebunnya. Oh iya, Anda bisa memasuki Kebun Strawberry ini tanpa biaya masuk. Namun, ada baiknya untuk menghubungi kontak dari Kebun Strawberry Cibodas sebelum berkunjung ke sana, ya.

9. Petik Sendiri Blackberry dan Strawberry (Alam Endah)

alam endah strawberry_
  • Alamat: Jl. Terusan Patenggang No.801, Alamendah, Kec. Rancabali, Kabupaten Bandung
  • Nomor Telepon: -
  • Jam Operasional: Setiap hari, 07.00-18.00 WIB
  • Harga Tiket Masuk: Rp10.000 per orang

Kalau berkunjung ke daerah Ciwidey, memang ada banyak sekali kebun stroberi petik sendiri, ya. Salah satunya adalah Alam Endah Petik Strawberry. Di sini, Anda dapat memetik buah stroberi yang merah, besar dan ranum.

Tak hanya itu, Anda juga bisa menikmati pemandangan indah yang ditawarkan di kawasan ini. Untuk bisa memasuki tempat ini, Anda hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp10.000 per orang.

Itulah sembilan kebun strawberry di Bandung yang recommended. Disarankan untuk Anda datang selama musim kemarau, karena kualitas buah stroberinya agak kurang bagus saat musim penghujan. Terus, kalau Anda lebih suka stroberi yang manis, pilihlah stroberi yang warnanya merah cerah dengan biji kecil kekuningan. Sedangkan stroberi yang rasanya agak asam biasanya berwarna merah gelap dengan biji kehijauan.

Jika Anda tahu lokasi lainnya untuk agrowisata petik stroberi sendiri, beri tahu kami di kolom komentar, ya. Selamat jalan-jalan!

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram