Review Meize Hotel, Murah Meriah dan Super Strategis!

Ditulis oleh Lady S

Sering bepergian ke Bandung dalam waktu yang lama? Tentunya kamu akan perlu merogoh kocek yang cukup banyak apalagi kalau kamu berencana menginap dalam waktu yang lama. Karena itu, kamu pasti berusaha mencari penginapan atau hotel dengan budget yang hemat.

Worry not! Di tengah kota Bandung, ada satu hotel yang bisa kami rekomendasikan. Selain karena lokasinya yang strategis dan mudah diakses, hotel bintang 2 ini menawarkan pelayanan yang cukup oke, lho. Seperti apa pengalaman tim Keluyuran menginap di Meize Hotel ini? Yuk, simak ulasan lengkapnya di bawah ini.

Baca juga: Review Ibis Trans Studio Bandung

Tentang Meize Hotel

Meize Hotel-6_
  • Alamat : Jalan Sumba No 7, Bandung
  • Harga Kamar : Rp 250.000 - 350.000

Tak jauh dari pusat kota, Meize Hotel merupakan hotel bintang 2 yang menawarkan kenyamanan menginap tanpa perlu merogoh kocek terlalu dalam.

Kamu bisa pergi ke berbagai tempat wisata, mall, rumah sakit besar, dan cafe-cafe hits di Bandung yang bisa kamu tempuh dalam jarak 2-3 km saja. Aksesnya juga mudah karena hotel ini dilewati angkutan umum.

Ada beberapa fasilitas hotel yang bisa kamu nikmati di hotel ini seperti WiFi gratis di semua kamar, layanan taksi, dapur, resepsionis 24 jam, serta penyimpanan barang.

Review Kamar

Jika dilihat dari depan, hotel ini memang terlihat tak begitu luas. Padahal, di dalamnya terdapat puluhan hingga 100 kamar, lho. Berdiri dengan 6 lantai, Meize hotel menawarkan berbagai tipe kamar yang bisa kamu pilih.

Untuk acara staycation singkat kali ini, tim Keluyuran memilih kamar standar dengan tambahan breakfast seharga 350 ribuan. Harga ini terbilang sangat murah, mengingat letak hotel yang strategis dan juga dengan fasilitas sarapan yang didapatkan.

Beruntungnya, kami mendapat kamar yang menghadap langsung ke arah jalanan dengan jendela luar sehingga area kamar terasa luas dan terang dengan cahaya matahari yang langsung masuk ke dalam kamar.

Selain itu, ada juga sebuah cermin besar di salah satu tembok yang membuat area kamar semakin terasa luas dan lengang.

Sayangnya, begitu masuk ke dalam kamar, entah kenapa beberapa area terasa begitu polos. Satu-satunya ornamen yang menarik hanyalah satu sisi tembok yang diberi gambar bertema doodle dengan nuansa tosca yang mencolok. Sedangkan di area lainnya, tembok dibiarkan polos (kecuali di bagian TV).

Area Kasur

Meize Hotel-7_

Hal pertama yang menjadi perhatian ketika menginap di hotel tentu saja kasurnya. Kasur yang tersedia pada Meize Hotel terasa cukup nyaman dengan menggunakan spring bed. Selimut dan juga bedsheet-nya juga tampak cukup bersih.

Untuk ukuran kasurnya sendiri sangat menyesuaikan dengan ukuran kamar yang memang tidak terlalu luas yakni 18 meter persegi.

Yang paling kami suka, di kanan kiri kasur terdapat dipan dan lampu serta colokan yang terletak persis di samping kasur. Ini penting banget lho apalagi buat yang tak bisa berjauhan dengan HP.

Fasilitas Kamar

Meize Hotel-8_

Meskipun berukuran standar, tapi kamar yang kami tempati punya fitur yang cukup lengkap. Di atas meja kerja, terdapat fasilitas Mini Pantry berupa air mineral dan juga teko untuk memanaskan airnya, serta gelas. Meja kerjanya ini cukup luas sehingga masih cukup nyaman ketika digunakan untuk bekerja.

Selain meja kerja, ada juga TV LCD yang berisi puluhan channel baik lokal maupun internasional. Gambar yang dihasilka TV ini cukup bagus dan jelas sehingga kamu nggak perlu takut kehabisan hiburan di dalam kamar.

Kalau bosan menonton TV, kamu juga bisa menggunakan WIFI untuk browsing sosmed. Nggak perlu khawatir, internet disini lumayan kencang, lho.

Meize Hotel-12_

Untuk ruang penyimpanan baju, hotel ini hanya menyediakan tempat menggantung pakaian saja. Sayangnya gantungan baju ini hadir tanpa sekat apapun jadi terasa sangat polos. Mungkin pihak hotel tidak ingin membuat ruangan semakin terasa sumpek sehingga hanya ada gantungan saja.

Meize Hotel-13_

Untuk penyimpanan barang berharga, kamu juga bisa menggunakan Deposit Box yang terdapat di bawah gantungan pakaian. Deposit Box ini menggunakan kode kunci yang bisa kamu atur sendiri kodenya, lho.

Area Kamar Mandi

Meize Hotel-9_

Area yang satu ini tak kalah penting dengan area lainnya. Yup, kamar mandi. Ketika melihat kamar mandinya, kamu mungkin akan sedikit terkejut karena kamar mandi terasa cukup kecil.

Di dalam kamar mandi, ada bilik mandi yang berisikan shower dengan air panas dan dingin, kloset, serta juga wastafel dengan cermin yang besar. Untuk area kamar mandi ini mungkin memang tak terlalu istimewa dan terbilang standar saja, ya.

Review Restaurant di Meize Hotel

Meize Hotel-1_

Seperti yang sudah pernah disinggung sebelumnya, kami memesan kamar dengan tambahan breakfast atau sarapan. Sama seperti hotel lainnya, sarapan ini bisa dinikmati oleh 2 orang di setiap kamar. Untuk menikmati sarapannya, kamu bisa naik ke lantai paling atas yaitu Sky Floor.

Meize Hotel-2_

Di Sky Floor ini, area restaurant ini memang tidak terlalu besar, tapi yang paling mengesankan adalah pemandangan yang bisa kamu lihat dari atas. Kota Bandung bisa terlihat dengan sangat cantik dan syahdu apalagi kalau langit sedang cerah. Acara sarapan pagimu jadi terasa kebih berkesan.

Meize Hotel-4_

Makanan yang tersedia disini pun cukup beragam, lho. Ada roti dengan berbagai pilihan topping, bubur ayam, sereal, puding, masakan lokal dengan banyak pilihan menu, dan juga aneka minuman serta buah-buahan.

Meize Hotel-3_

Untuk taste-nya kami cukup puas dengan rasanya karena semua masakan terasa cukup enak dan nggak hambar. Menurut kami, Meize Hotel mempersiapkan segala hidangannya dengan baik.

Ditambah lagi dengan staf restaurant yang ramah-ramah. Kami cukup menikmati pengalaman sarapan pagi dengan pemandangan kota Bandung yang cantik serta makanan yang enak di lidah.

Fasilitas Hotel Lainnya

Meize Hotel-14_

Meskipun tak sebesar hotel lainnya, Meize Hotel juga menyediakan fasilitas lainnya. Di antaranya adalah Meeting Room dan Spa.

Sayangnya untuk fasilitas Spa-nya sudah tidak bisa digunakan. Tapi nggak perlu khawatir, karena letak hotel ini strategis, kamu masih bisa menikmati hiburan lainnya dengan pergi ke pusat kota yang tak jauh dari hotel ini.

Kamu juga bisa bersantai di taman kecil atau smoking area yang terdapat di pojok hotel. Taman ini memang kecil, tapi menurut kami, taman ini punya layout yang cantik karena dikelilingi berbagai tanaman yang menghiasinya.

Itu dia ulasan kami mengenai Meize Hotel Bandung, hotel yang strategis di Bandung. Dengan harga sewa yang relatif terjangkau, yakni 300 ribuan saja, kamu sudah bisa mendapatkan kenyamanan dan juga sarapan pagi yang cukup enak.

Dengan lokasinya yang strategis serta harga sewa yang murah, hotel ini sangat bisa menjadi pilihan buat kamu yang tengah dalam perjalanan bisnis, ataupun ingin menikmati staycation singkat di Bandung. Tertarik menginap di sini?

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram