Yuk, Cobain 10 Makanan Khas Madura yang Nagih Banget!
Apa sih yang populer dari Madura? Sudah pasti kamu akan menjawab: “Sate”. Ya, sate merupakan salah satu makanan khas Madura yang sangat terkenal. Bahkan, sate khas Madura disebut sebagai jenis sate yang paling enak di antara sate nusantara lainnya.
Makanan khas Madura tidak hanya terbatas pada sate saja, lho. Masih ada beberapa pilihan makanan enak lainnya dari Madura yang wajib kamu coba. Nah, kalau kamu sedang berencana untuk wisata kuliner di Madura, cobalah makanan khas yang Keluyuran rekomendasikan berikut ini.
1. Sate Madura

* sumber: craftlog.com
Dari sekian banyak makanan khas Madura, sate adalah menu yang paling populer. Popularitas sate khas Madura tidak hanya di kota asalnya saja, tapi hampir di seluruh nusantara. Pasalnya, hal ini juga disebabkan oleh banyaknya masyarakat Madura yang merantau ke daerah lain untuk menjual sate.
Sate khas Madura bisa terbuat dari daging ayam, kambing, atau sapi. Bumbu kacang khas Madura memiliki cita rasa yang gurih dan manis. Yang membedakan bumbu Sate Madura dari bumbu kacang sate daerah lainnya adalah tekstur kacangnya yang masih terasa kasar.
Meskipun sate khas Madura sudah banyak dijual di berbagai daerah, tapi rasanya kurang afdol jika kamu tidak menyantap sate ini langsung di daerah asalnya.
2. Topak Ladeh

* sumber: rampaknaongcathering.blogspot.com
Sepintas tampilan topak ladeh ini mirip banget dengan opor. Nah, cita rasa topak ladeh ini juga nyaris mirip dengan opor. Yang membedakan keduanya adalah kuah topak ladeh ini berwarna merah dan rasanya pun lebih pedas. Selain itu, persamaan keduanya adalah topak ladeh juga disajikan pada saat lebaran.
Apabila opor umumnya menggunakan isian daging ayam, topak ladeh justru menggunakan daging sapi. Semakin berlemak daging sapi yang digunakan, rasa makanan ini akan semakin nikmat. Aroma daging sapi berpadu dengan kuah santan akan terasa sangat kuat ketika kamu menyantap makanan ini.
3. Kaldu Kokot
Siapa yang setuju jika makanan yang enak adalah makanan yang berlemak? Nah, jika kamu juga penyuka makanan berlemak, kamu wajib mencoba kaldu kokot. Kuliner khas dari Madura ini diolah dari kacang hijau dan kaldu sapi. Sementara untuk isiannya, biasanya akan ditambahkan sumsum atau kikil sapi yang masih melekat pada tulangnya.
Sambil menyantap daging dan lemak yang menempel pada tulangnya, kamu bisa menyeruput kuahnya yang sedap dan gurih. Apalagi jika kamu menyantapnya dengan sepiring nasi putih. Wah, lezatnya tiada tara deh!
4. Bebek Songkem

* sumber: berita-bondowoso.blogspot.com
Bebek goreng dari Madura mungkin sudah biasa, namun bagaimana dengan bebek songkem? Ini adalah salah satu olahan bebek khas Madura yang sangat enak. Namun, bebek songkem tidak banyak dijual di daerah lain selain Madura. Jadi, kalau ingin mencicipi makanan ini sebaiknya kamu langsung menyantapnya saat sedang berada di Madura.
Bebek songkem terbuat dari bebek yang dibumbui dengan rempah-rempah, lalu dibungkus dengan daun pisang, dan dikukus hingga matang. Olahan bebek yang satu ini benar-benar spesial karena bumbunya meresap hingga ke dalam daging saat proses pengukusan.
Makanan ini sangat enak jika disantap bersama dengan nasi putih hangat. Daging bebeknya pun terasa sangat empuk karena dimasak dengan metode kukus yang notabene mampu melunakkan daging.
5. Soto Madura

* sumber: www.wisataku.id
Selain sate, ternyata Madura juga mempunyai soto yang khas. Soto Madura ini berbeda dengan soto-soto lain karena bumbunya lebih banyak menggunakan kemiri. Selain itu, Soto Madura juga dikenal dengan warna kuahnya yang kuning keruh.