10 Makanan Khas Scandinavian yang Lezat juga Sehat

Ditulis oleh Siti Hasanah

Skandinavia dikenal dengan bangsa Viking-nya. Terletak di bagian dari Eropa Utara, Skandinavia meliputi Swedia, Denmark dan Norwegia. Namun kerap kali Finlandia serta Islandia dimasukkan saat merujuk pada Skandinavia. Negara-negara tersebut terkenal dengan keindahan aurora borealis-nya. Namun tak hanya itu, wilayah Skandinavia juga memiliki hal lain yang bisa ditawarkan.

Selain aurora borealis, arsitektur yang megah serta taman nasional yang banyak, negara-negara di wilayah ini mempunyai santapan yang lezat tapi sehat. Jika kamu seorang traveler sejati dan sedang berkunjung ke negara-negara tersebut, jangan lupa untuk mencicipi kulinernya. Nah, berikut ini adalah makanan khas Skandinavia yang bisa kamu coba.

1. Lasimestarin Silli

Sepertinya tiap negara di dunia mempunyai hidangan yang menjadi kegemaran para penduduknya. Nah, kalau orang Indonesia punya rendang dan bakso yang jadi kegemaran penduduknya, orang Finlandia mempunyai lasimestarin silli atau ikan haring yang diasinkan. Makanan khas Skandinavia ini biasanya dimasak di saat bulan-bulan musim panas.

Bahan yang digunakannya adalah ikan haring yang baru ditangkap dan diberi bumbu khusus yang bahannya adalah air, gula, cuka, dan rempah-rempah. Kemudian semua bahan tersebut dicampur dengan dimasukkan ke dalam toples dan terus diasinkan hingga musim dingin. Ini adalah hidangan Natal yang sangat popular di Finlandia.

2. Gravlax

Gravlax

Makanan khas Skandinavia yang satu ini sangat sehat karena mengandung protein ikan yang berasal dari salmon. Di negara-negara Skandinavia, gravlax merupakan salah satu hidangan paling populer dan dapat ditemukan di hampir banyak restoran karena umumnya dihidangkan sebagai menu pembuka.

Gravlax bahan dasarnya adalah salmon segar yang diberi bumbu dengan rempah-rempah yang berbeda kemudian diawetkan memakai garam untuk menambah rasa. Hidangan lezat ini memiliki ratusan cara penyajian, tapi yang paling terkenal yaitu dengan menghidangkannya di atas roti gandum hitam dan diberi saus mustard.

Makanan khas Skandinavia ini cocok sekali untuk yang tidak punya banyak waktu karena hidangan ini bisa disiapkan sendiri dengan mudah. Resepnya hanya butuh beberapa bahan saja dan bisa mengemasnya dalam wadah portabel dan memakannya saat di perjelanan.

3. Kräftor

Kräftor

Apakah kamu pernah makan udang karang? Jenis udang yang juga disebut lobster ini bisa didapati di perairan Indonesia. Nah, ternyata di salah satu negara Skandinavia, tepatnya di Swedia, saat bulan Agustus ada pesta udang karang.

Udang karang yang baru ditangkap kemudian direbus dan diberi bumbu dengan adas. Kemudian udang karang dihidangkan utuh. Untuk memakannya kamu harus mengambil dagingnya dari ekor dan cakarnya. Agak ribet memang tapi itu daya tarik utama dari pesta udang karang ini, duduk bersama bersantai, dan menikmati makanan tersebut.

Udang karang merupakan makanan utama pada pesta-pesta di bulan itu, tapi udang juga dapat dihidangkan seperti itu bersama dengan quiche (semacam tart) dan roti.

Dahulu, udang karang lebih banyak digunakan untuk bahan masakan lainnya. Sekarang udang ini paling sering disantap sebagai hidangan utama tanpa dimasak menjadi apapun.

4. Kåldolmar

Kåldolmar

Kalau Turki punya dolma yang berupa gulungan daun anggur berisi beragam bahan isian, Swedia punya kåldolmar. Makanan khas Skandinavia ini berupa gulungan kubis isi. Ini adalah hidangan tradisional Swedia yang banyak digemari oleh anak-anak juga orang dewasa. Tiap gulungan kubis disiapkan dengan merebus sebentar daun kubis kemudian mengisinya dengan beberapa bahan isian.

Adapun isian itu berupa daging babi atau daging cincang dicampur dengan nasi, susu, bawang bombay, telur, dan bumbu. Kemudian gulungan kubis tadi disiram dengan kaldu sapi dan susu sesudahnya dipanggang sampai kecoklatan.

Sesudah dipanggang, gulungan kubis itu kemudian disiram dengan saus yang dibuat dari air rebusan kubis ditambah dengan krim, tepung juga bumbu. Biasanya gulungan kubis isi dihidangkan dengan kentang rebus atau kentang tumbuk, beberapa sendok selai lingonberry serta saus cokelat.

5. Lohikeitto

Lohikeitto

Lohikeitto merupakan makanan khas Skandinavia. sup dari Skandinavia yang popular ini berisi, selain potongan fillet salmon, umumnya ditambahkan kentang potong dadu serta wortel. Semuanya kemudian dimasak dalam kaldu beraroma mentega dan diberi kaldu ikan dan krim.

Sup sering kali dimasak dalam kaldu ikan yang bisa dibuat dari kulit dan tulang salmon, tapi bisa juga dengan kaldu sayuran. Sementara sebagian besar orang menganggap sup ini merupakan makanan Finlandia, ternyata negara-negara Skandinavia lainnya juga mempunyai resep sendiri untuk hidangan salmon yang satu ini.

Persiapan pembuatannya sangat mirip. Di Swedia sup ini disebut laxsoppa, sedangkan di Norwegia disebut fiskesuppe. Secara tradisional lohikeitto disiapkan dalam Dutch Oven yaitu alat masak berupa panci yang berat dan dipercaya sup ini akan terasa lebih enak di hari berikutnya.

6. Kjøttboller

Kjøttboller

Kjøttboller atau kjøttkaker merupakan bola daging tradisional Norwegia. Walaupun mempunyai kemiripan dengan bola daging dari Swedia yang disebut köttbullar, tapi biasanya ukuran kjøttboller lebih besar dan lebih banyak berbentuk seperti patty atau meat cake.

Bola daging ini memiliki banyak versi, tapi versi tradisionalnya lebih banyak menggunakan daging sapi cincang yang banyak diberi bumbu dengan pala dan jahe. Terkadang dikombinasikan juga dengan telur, gandum, bawang bombay dan tepung jagung. Orang Norwegia lebih menyukai untuk menggoreng bola dagingnya dan menyantapnya sebagai hidangan utama dengan diberi saus krim atau kuah kental.

Makanan hangat dan memuaskan ini paling umum dihidangkan dengan kentang rebus atau kentang tumbuk, kol krim, kacang polong tumbuk, selai lingonberry, atau bawang bombay karamel.

7. Sol over Gudhjem

Sol over Gudhjem

Sandwich jenis open-face atau sandwich yang hanya terdiri dari satu potong roti ini dikenal dengan sebutan sol over Gudhjem. Makanan khas Skandinavia ini merupakan varian dari smørrebrød Denmark yang banyak dijumpai di mana-mana.

Untuk membuatnya digunakan roti gandum hitam yang di atasnya diberi haring asap atau yang dimarinasi, daun bawang, lobak, onion ring, dan kuning telur mentah yang melambangkan matahari.

Jika diterjemahkan nama hidangan yang tak biasa ini bisa berarti matahari di atas Gudhjem. Ini mengacu pada sebuah kota yang berada di Pulau Bornholm. Kota tersebut terkenal dengan ikan haring asapnya serta sandwich jenis ini yang sudah ada lebih dari seratus tahun yang lalu. Sekarang hidangan klasik Denmark ini dikonsumsi di seluruh negeri dan selalu harus disiapkan dan dihidangkan segar.

8. Pinnekjøtt

Pinnekjøtt

Pinnekjøtt merupakan hidangan Natal tradisional dari Norwegia. Umumnya makanan khas Skandinavia ini dinikmati di bagian utara dan barat negara Norwegia. Biasanya disiapkan dengan daging domba atau kambing yang dipotong dengan menyisakan tulang iganya.  Sebelum diiris jadi iga satuan dan dimasak, daging tersebut bisa diasinkan atau marinasi dan dikeringkan atau diasap.

Umumnya tulang rusuk disimpan di cabang pohon birch dan dikukus hingga semua air menguap dan daging menjadi berair dan empuk. Ini merupakan metode pengawetan tradisional. Hidangan klasik Norwegia yang dengan aroma lezat ini biasanya disantap bersama dengan kentang tumbuk atau rebus, lobak Swedia yang dihaluskan serta berbagai jenis salad.

9. Lutefisk

Lutefisk

Makanan khas Skandinavia ini disebut dengan lutefisk. Hidangan ini dibuat dari whitefish kering yang sudah diolah dengan alkali. Karenanya ikan ini mempunyai konsistensi seperti gelatin dan seringkali, bergantung pada jenis whitefish-nya, baunya sangat kuat dan menyengat.

Hidangan ini diklaim oleh dua negara yaitu orang Swedia orang Norwegia, tetapi lutefisk juga biasa ditemukan di Finlandia serta di Amerika Serikat, tepatnya di negara bagian Minnesota. Di Amerika, makanan ini kebanyakan dikonsumsi oleh imigran Skandinavia. Setelah dimasak, ikan yang sudah diolah tadi dihidangkan dengan berbagai lauk pauk.

Biasanya di Norwegia, hidangan ini disajikan dengan kacang hijau tumbuk, kentang rebus, mentega cair serta potongan daging goreng. Sementara pilihan tradisional di Swedia dan Finlandia adalah dihidangkan dengan saus putih yang dikombinasikan dengan kentang rebus dan kacang hijau.

10. Ärtsoppa

Sup kacang polong kuning tradisional dari Swedia ini disebut sebagai Ärtsoppa. Awalnya makanan khas Skandinavia ini dibuat dari kacang polong yang tumbuh cepat. Makanan ini sangat popular di kalangan orang miskin yang umumnya memasak semua bahan menggunakan satu panci yang sama karena mereka tak mempunyai panci lagi.

Tekstur sup ini sangat kental yang mirip dengan stew dan berwarna kuning. Umumnya sup ini disantap pada hari Kamis. Ini adalah praktik yang dimulai ketika perut harus kenyang sebelum mulai puasa pada hari Jumat. Bahan lainnya meliputi irisan daging babi asin merah muda yang tipis dan rempah-rempah seperti marjoram, bawang bombay, jahe dan cengkeh.

Bila dihidangkan tanpa daging babi, sup mungkin dihidangkan sebagai bagian dari makanan utama, disertai dengan kentang rebus dan mustard. Punsch, minuman keras tradisional dan roti renyah merupakan pendamping ideal untuk sup kacang kuning ini. Ärtsoppa juga merupakan makanan sekolah yang popular karena murah, beraroma serta tidak sulit untuk disiapkan.

Meski jarang terdengar, makanan khas Skandinavia ternyata cukup menarik. Utamanya makanan ini didominasi oleh ikan. Ini mungkin karena negara-negara ini mempunyai garis pantai yang sangat panjang sehingga memancing dan makanan laut sudah jadi bagian penting dari budaya mereka.

Apakah kamu tertarik untuk mencoba makanan khas Skandinavia? Makanan-makanan ini tak hanya lezat tapi juga menyehatkan, jadi bisa dimasukkan dalam menu makanan sehatmu.

Kategori:
Tag:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram