Inilah 10 Tips Berburu Tiket Pesawat Murah ke Thailand!

Ditulis oleh Imma

Berlibur ke negeri Gajah Putih memang menjadi wish list para wisatawan khususnya Indonesia. Sama halnya seperti Malaysia dan Singapura, mengunjungi Thailand menjadi lebih mudah karena termasuk negara ASEAN yang membebaskan visa kunjungan selama 30 hari bagi para WNI.

Selain itu, budget liburan ke Thailand yang cukup terjangkau juga menjadi alasan lain mengapa negara ini laris sekali menjadi tujuan wisata. Jika dibandingkan dengan budget liburan ke Singapura, tentunya budget liburan ke Thailand terhitung lebih murah.

Hanya saja biasanya tiket pesawat ke Thailand lebih mahal daripada ke Singapura mengingat jarak tempuh dan waktu perjalanan yang tentunya lebih jauh. Namun jangan khawatir, untuk kamu yang sedang mencari tiket promo ke Thailand, berikut Keluyuran telah merangkum tipsnya sebagai berikut.

1. Beli Tiket Jauh Hari

beli jauh hari

Mempersiapkan liburan memang tidak boleh tanpa persiapan. Begitu pula dalam membeli tiket pesawat. Untuk itu, mulailah perburuan tiket dari jauh hari, yaitu sekitar 6 bulan atau bahkan 1 tahun sebelumnya.

Karena biasanya para maskapai penerbangan membuka tiket-tiket dengan harga murah untuk keberangkatan beberapa bulan ke depan. Jangan berharap akan mendapatkan tiket murah jika kamu membeli tiket secara mendadak.

Selain lebih murah, tentunya kamu pun memiliki cukup waktu untuk mempersiapkan keperluan lainnya seperti reservasi hotel, membuat itinerary, dan masih banyak lagi persiapan lainnya agar liburanmu terencana dan menyenangkan.

2. Berangkat pada low season

low season

Peak season dalam satu tahun biasanya jatuh pada saat libur anak sekolah, libur akhir tahun, libur hari raya, dan hari libur nasional yang berdempetan dengan akhir pekan sehingga waktu liburan menjadi lebih panjang. Di musim-musim ini orang berbondong-bondong untuk liburan guna memanfaatkan waktu bersama orang tercinta. Alhasil, harga tiket pun menjadi mahal.

Nah, bagi kamu yang memiliki waktu lebih fleksibel dan lebih mengutamakan penghematan budget tentunya tidak masalah bukan, jika harus berlibur saat low season.

Oh iya, di Thailand sendiri ada yang namanya festival Songkran atau festival terbesar di Thailand yang biasa diselenggarakan pada bulan April. Nah, pada waktu-waktu ini harga tiket juga lumayan tinggi. Namun jika kamu mem-booking tiket dari jauh hari, siapa tahu kamu beruntung dapat harga murah ketika Songkran.

3. Hindari Weekend

weekdays

Seperti halnya tiket pesawat tujuan manapun, biasanya hari jumat memiliki jumlah permintaan yang tinggi sehingga berpengaruh pada mahalnya harga tiket. Sebaiknya pilih hari kerja biasa agar selain kesempatan mendapatkan tiket murah lebih besar, tempat wisata pun cenderung tidak terlalu ramai jika dibandingkan dengan ketika weekend.

Atau, siasati dengan keberangkatan di hari rabu atau kamis dan akhiri perjalanan di hari sabtu atau minggu malam agar tetap dapat mendapatkan harga murah namun cuti liburanmu pun tidak terlalu panjang.

4. Booking Tengah Malam

Cari Tengah Malam

Salah satu trik lainnya adalah dengan membooking pada malam hari. Mengapa harus tengah malam? Biasanya maskapai menerapkan sistem time limit untuk bookingan tiket yang belum issued karena pembayarannya belum dilakukan oleh konsumen.

Nah, di saat-saat inilah banyak juga tiket promo yang akhirnya dilepaskan kembali karena pada booking-an sebelumnya tidak dilakukan pembayaran sehingga jatah kursinya kembali dijual. Untuk itu, bagi kamu yang doyan begadang, tidak ada salahnya jika saat insomnia tiba, kamu bisa sembari iseng-iseng mencari tiket promo.

5. Tiket Transit

Istilah di Tiket Pesawat

Kebanyakan flight direct ke Thailand dari Indonesia bermula dengan rute Jakarta-Bangkok, baik dengan flight CGK-BKK (Bandara Suvarnabhumi ) atau CGK - DMK (Bandara Don Mueang). Flight direct ini biasanya menghabiskan waktu sekitar 3 jam 40 menit. Namun tahukah kamu, kalau banyak juga tiket transit dengan tujuan akhir ke Thailand?

Meskipun tiket direct menawarkan waktu tempuh lebih cepat, tiket transit juga memiliki kelebihannya sendiri. Bagi kamu yang baru traveling ke luar negeri, tiket transit bisa membawamu mengunjungi beberapa negara sekaligus hanya dengan satu tiket saja, namun dengan konsekuensi waktu ketibaan kamu di Thailand akan lebih lama.

Biasanya beberapa opsi tiket transit ke Thailand akan singgah di beberapa negara seperti Singapura, atau Malaysia. Jika waktu transitnya cukup lama atau bahkan hampir 24 jam, kamu bisa sekalian berwisata singkat di negara tersebut.

6. Pilih Alternatif Kota

tips backpacker ke bangkok

Tempat wisata populer di Thailand tersebar di beberapa kota diantaranya Bangkok, Pattaya, Phuket, Krabi, hingga ke bagian utara Thailand seperti Chiang Rai dan Chiang Mai. Beruntungnya, Thailand juga didukung oleh bandar udara internasional yang memudahkan wisatawan menjangkau tempat wisata yang berada di berbagai kota di Thailand.

Biasanya orang-orang memang selalu menjadikan Bangkok sebagai pilihan pertama, namun tidak ada salahnya jika kamu mencoba pencarian tiket dengan tujuan destinasi seperti Phuket atau Krabi.

Tidak jarang rute tujuan ini sering menawarkan harga promo. Atau kamu pun bisa memasukkan pilihan multi kota seperti berangkat ke Phuket lalu pulang melalui Bangkok. Variasi seperti ini juga tidak jarang diam-diam memberikan harga miring.

7. Gunakan Beberapa Aplikasi Pencarian Tiket

searching ticket online

Saat ini sudah banyak sekali situs penjualan tiket dan aplikasi perbandingan harga tiket yang dengan mudah kamu akses ataupun kamu unduh di smartphone. Gunakan beberapa aplikasi yang terpercaya dan sering-seringlah memantau harga tiket di aplikasi tersebut.

Selain untuk membandingkan harga tiket termurah, biasanya setiap situs aplikasi tersebut menawarkan promo tersendiri, baik itu berupa diskon langsung, cashback, point ataupun promo kartu kredit.

8. Ikuti Akun Sosial Media Maskapai Penerbangan

Social-Media

Menjadi followers akun sosial media maskapai penerbangan tentunya akan memberikan beberapa keuntungan, dan salah satunya adalah kamu menjadi orang yang paling update mengenai tawaran info promo yang diberikan setiap airlines.

Biasanya promo-promo harga super murah memang hanya dibuka dalam waktu dan jumlah kursi yang terbatas, atau bisa dibilang rebutan alias siapa cepat dia dapat. Jadi, pastikan kamu menjadi follower aktif yang mengikuti update para maskapai tersebut sehingga kamu tidak ketinggalan info promo, ya!

9. Hadiri Travel Fair

Travel-Fair

Travel merupakan ajang tahunan yang bisa kamu hadiri untuk berburu tiket pesawat murah. Di event ini biasanya bukan hanya penawaran tiket pesawat saja, namun juga berbagai hal yang berkaitan dengan liburan seperti reservasi hotel, transportasi atau bahkan paket tour.

Dalam setahun biasanya terdapat beberapa travel fair yang diadakan oleh berbagai perusahaan atau institusi. Dan seperti yang sudah-sudah, kebanyakan promo yang ditawarkan dalam sebuah travel fair bekerja sama dengan bank tertentu. Dengan kata lain, bagi nasabah bank tertentu akan mendapatkan keuntungan dan kesempatan yang lebih besar dalam mendapatkan promo.

Namun jangan khawatir, karena selain promo bank masih banyak juga promo menarik lainnya seperti diskon langsung, cashback, dan program happy hour. Jadi jika ada kesempatan mengunjungi travel fair, jangan sampai dilewatkan, ya!

Itulah tips-tips untuk mendapatkan tiket pesawat murah ke Thailand yang bisa kamu coba. Bagaimana? Sudah siap untuk mengunjungi berbagai tempat wisata menarik di Thailand? Siapkan barang bawaanmu dan selamat berlibur!

 

cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram