10 Tempat Wisata di Sukabumi yang Cocok Buat Liburan

Ditulis oleh Linda

Selama ini Anda mungkin berpikir bahwa tempat wisata yang terkenal di Jawa Barat hanya ada di Kota Bandung. Namun, itu bukan berarti kabupaten dan kota lain selain Bandung tidak memiliki tempat wisata. Masih banyak tempat yang dikunjungi selain tempat wisata alam di Bandung. Keluyuran akan mengajak Anda untuk menjelajah kabupaten lain yang ada di Jawa Barat, kali ini kita akan melipir sejenak untuk liburan di Sukabumi.

Jika Anda sedang mencari rekomendasi mengenai tempat wisata di Sukabumi, maka saat ini Anda sudah membaca tulisan yang tepat. Ingin tahu sejumlah tempat wisata yang wajib dikunjungi bila Anda berada di Sukabumi? Simak ulasan selengkapnya berikut ini.

1. Curug Cikaso

Curug Cikaso

Air terjun adalah objek wisata yang hampir bisa ditemui di seluruh kabupaten di Indonesia. Pun begitu dengan tempat wisata di Sukabumi yang akan kita bahas berikut ini. Curug Cikaso adalah air terjun eksotis yang memiliki air berwarna hijau tosca dan sangat jernih.

Akses menuju ke Curug Cikaso memang tidak mudah, tapi usaha dan rasa lelah Anda untuk mencapai tempat wisata ini akan terbayar lunas setelah melihat panorama indah di sekitar air terjun ini. Lokasi Curug Cikaso ada di Kampung Ciniti, Desa Cibitung, Sukabumi.

2. Pantai Ujung Genteng

Pantai Ujung Genteng Sukabumi

Meskipun belum terlalu banyak dikunjungi wisatawan, tapi Pantai Ujung Genteng ini adalah satu dari beberapa pantai di Sukabumi yang harus Anda singgahi. Pasir putih yang bersih dan ombak yang cukup besar tapi tetap aman untuk berenang adalah daya tarik dari Pantai Ujung Genteng.

Pemandangan yang bisa Anda nikmati di Pantai Ujung Genteng ini memang benar-benar menakjubkan, terutama pada saat matahari terbenam. Jika Anda merasa lapar setelah bermain-main di pantai, Anda tak perlu khawatir karena di sekitar pantai ada beberapa pedagang makanan.

3. Pantai Pelabuhan Ratu

Pantai Pelabuhan Ratu Tempat Wisata Di Sukabumi

Selain Pantai Ujung Genteng, ternyata masih ada pantai lain di Sukabumi, Jawa Barat yang sangat populer. Adalah Pantai Pelabuhan Ratu yang memiliki pasir coklat dan ombak cukup tinggi khas Pantai Selatan. Di sekitar pantai terdapat beberapa penginapan, salah satu yang paling terkenal adalah Inna Samudra Beach Hotel.

Pasalnya, di salah satu kamar yang ada di hotel tersebut, yaitu kamar 308, merupakan kamar yang disediakan oleh pengelola hotel untuk tempat singgah bagi Kanjeng Ratu Kidul. Wisatawan diperbolehkan masuk dan melihat-lihat kondisi kamar Kanjeng Ratu Kidul, tapi Anda harus menjaga kata-kata dan perilaku ketika berada di area kamar Nyai Roro Kidul tersebut.

4. Goa Buniayu

Goa Buniayu

Kegiatan susur goa mungkin akan disukai oleh para wisatawan yang suka dengan hal-hal berbau ekstrem. Hal tersebut dikarenakan Anda harus menyusuri Goa Buniayu dengan trek yang masih tergolong sulit. Selama 5 jam, Anda harus berjalan melewati danau lumpur, berpegangan pada pinggir tebing, memanjat tebing, dan sejumlah kegiatan outbound lainnya.

Tempat wisata di Sukabumi memiliki stalagtit dan stalagmit dengan keindahan yang cukup memukau. Anda bisa menyusuri goa, tetapi  sambil memotret stalagtit atau stalagimit yang ada di dalam goa. Yuk, segera datang ke Goa Buniayu untuk merasakan  sensasi wisata di dalam goa.

5. Sungai Citarik

Sungai Citarik

Hampir sebagian besar masyarakat Sukabumi pasti sudah sangat mengenal objek wisata di Sungai Citarik. Ya, sungai ini biasa dijadikan sebagai arena arung jeram. Jika Anda menyukai kegiatan ekstrem yang menguji adrenalin, maka tak afdol rasanya jika ke Sukabumi tanpa bermain arung jeram di Sungai Citarik. Selain arung jeram, di sekitar sungai ini merupakan arena permainan outbound.

Adapun pengunjung bisa bermain flying fox, paint ball, atau team building. Tempat wisata ini juga sering dimanfaatkan oleh perusahaan-perusahaan untuk memberi pelatihan pada karyawannya agar dapat bekerja sama dengan baik dalam sebuah tim.

6. Curug Awang

Curug Awang

Banyak yang mengatakan bahwa Curug Awang adalah “Niagara Mini” yang ada di Sukabumi. Jika sebagian wisata air terjun berada di tengah hutan, air terjun yang satu ini berada dekat di area sawah masyarakat setempat. Jadi, pemandangan yang bisa Anda nikmati di Curug Awang ini benar-benar sangat asri dan terlihat lebih rapi.

Air terjun ini memiliki ketinggian 40 meter dan lebar 60 meter. Tebing yang dialiri oleh air terjun ini berwarna coklat kemerahan. Pada saat musim hujan, seluruh bagian tebing akan dialiri oleh air sehingga Curug Awang akan terlihat seperti Air Terjun Niagara yang ada di Amerika Serikat.

7. Situ Gunung

Situ Gunung

Ini adalah sebuah danau yang menawarkan landscape yang sangat mempesona. Danau ini menawarkan air yang jernih, sehingga pada siang hari bayangan pepohonan yang mengelilingi danau ini akan memantul di air danau. Tidak hanya dikelilingi oleh hutan pinus, udara di Situ Gunung ini juga terasa sangat segar.

Suasana di sekitar danau juga sangat tenang, sehingga Anda bisa merasa rileks saat berada di sini. Di sekitar Danau Situ Gunung ini juga terdapat area camping ground yang bisa dimanfaatkan untuk berkemah. Lokasi Danau Situ Gunung berada di kawasan Taman Nasional Gunung Gede Pangrango atau sekitar 16 KM dari pusat Kota Sukabumi.

8. Pantai Cibangban

Pantai Cibangban

Bila Anda sudah mengunjungi Pelabuhan Ratu, maka Anda bisa melanjutkan perjalanan Anda ke tempat wisata di Sukabumi yang satu ini, yaitu Pantai Cibangban. Lokasi pantai ini hanya berjarak 10 KM saja dari Pelabuhan Ratu. Ombak di pantai ini cenderung lebih tenang dibanding ombak di Pantai Pelabuhan Ratu. Oleh karena itu, pengunjung dapat berenang di tepian Pantai Cibangban ini.

Setelah bermain-main di Pantai Cibangban, Anda pun dapat memutuskan bermalam di sekitar pantai karena banyak hotel dan penginapan yang tersedia di sekitar pantai. Cukup berkendara selama 1 jam dari Pelabuhan Ratu, Anda akan sampai di pantai yang menawan ini.

9. Taman Nasional Gunung Halimun Salak

Taman Nasional Gunung Halimun Salak

Pastikan untuk berkunjung ke Taman Nasional Gunung Halimun Salak pada saat liburan. Pasalnya, kawasan hutan lindung seluas 113.357 hektar ini merupakan kawasan hutan lindung yang juga dianggap sebagai tempat wisata. Banyak masyarakat yang tertarik untuk berkunjung ke taman nasional ini.

Di bagian dalam taman nasional ini juga terdapat air terjun yang bisa Anda kunjungi ketika berada di sini. Taman Nasional Gunung Halimun Salak adalah tempat wisata terbaik yang akan membuat Anda merasa lebih dekat dengan alam.

10. Taman Rekreasi Selabintana

Taman Rekreasi Selabintana Sukabumi

Sesuai dengan namanya, Taman Rekreasi Selabintana adalah tempat yang bisa digunakan untuk berekreasi bersama keluarga maupun teman-teman. Taman ini berada di kaki Gunung Pangrango, sehingga udara di tempat ini pun terasa sangat sejuk. Pengunjung yang datang ke sini bisa berpiknik.

Di samping itu, Taman Rekreasi Selabintana juga menyediakan berbagai fasilitas, di antaranya adalah kolam renang, taman bermain, camping ground, ATV, flying fox, dan masih banyak lagi. Lokasi tempat wisata ini hanya berjarak sekitar 7 KM dari pusat Kota Sukabumi.

Berbagai pilihan tempat wisata di Sukabumi dari Keluyuran ini bisa menjadi rekomendasi bagi Anda yang ingin berwisata saat musim liburan mendatang. Apakah Anda memiliki ide mengenai tempat wisata lainnya di Sukabumi yang harus dikunjungi? Silakan tinggalkan komentar Anda di bawah ini.

Kategori:
cross
linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram