Bermain dengan Aneka Wahana Seru di Trans Studio Bandung

Ditulis oleh Anggie Warsito

Bila butuh tempat wisata permainan, Trans Studio Bandung adalah pilihan tepat. Tempat wisata yang satu wilayah dengan sebuah mall terkenal di Bandung yaitu Trans Studio Mall. Trans Studio Bandung ini punya banyak wahana seru yang bisa dinikmati.

Resmi dibuka pada tahun 2011, tempat wisata ini dikunjungi oleh wisatawan dari berbagai umur dan negara. Mulai dari anak-anak hingga dewasa, mulai dari wisatawan lokal hingga mancanegara. Belum pernah ke Trans Studio Bandung? Sebelum berkunjung, simak saja dulu ulasannya berikut ini ya!

Central Station

Trans Studio4

Wahana di Trans Studio Bandung terbagi menjadi tiga area, yakni Central Station, Lost City dan Magic Corner yang diisi oleh banyak permainan yang bisa kamu coba. Nah, pertama-tama, kami akan bahas wahana yang ada di Central Station terlebih dulu:

1. Vertigo

trans studio bandung vertigo

Vertigo adalah salah satu wahana paling menantang di Trans Studio Bandung. Menaiki wahana ini bisa bikin jantung deg-degan, sekaligus bikin kepala pusing.

Vertigo sendiri merupakan wahana berbentuk kincir angin raksasa. Kincir tersebut bisa berputar sebanyak 360 derajat secara terus-menerus ke arah vertikal. Oleh karena itulah, mengapa wahana ini dikatakan bisa bikin deg-degan sekaligus pusing seperti vertigo.

2. Racing Coaster

Wahana ini juga bisa bikin kamu pusing dan deg-degan. Dikatakan begitu karena wahana ini punya rel yang tinggi. Rel tersebut dilengkapi dengan kereta berkecepatan 200 km/jam yang melaju ke arah luar gedung mall.

Selain sensasi kecepatan yang bikin deg-degan, posisi kamu yang berada di ketinggian mall membuat semua semakin menegangkan. Kalau dilihat dari luar mall, kamu seperti sedang keluar dari dinding mall dengan replika King Kong yang sedang mengamuk.

3. Giant Swing

trans studio bandung giant swing

Merupakan wahana berbentuk pendulum raksasa yang berputar selama beberapa menit. Naik wahana ini bisa bikin kamu pusing sekaligus melihat area Trans Studio Bandung dari ketinggian.

Untuk bisa menaiki ini, kamu harus punya tinggi badan minimal 130 cm. dan usut punya usut. Giant Swing hanya ada di Trans Studio Bandung saja. Kamu tak akan menemukannya di tempat lain, bahkan Trans Studio Makassar sekali pun.

4. Si Bolang Adventure

trans studio bandung si bolang adventure

Selanjutnya, ada Si Bolang Adventure. Wahana ini merupakan kereta yang akan membawa kamu berkeliling di replika dari seluruh provinsi yang ada di Indonesia.

Si Bolang Adventure ini mengingatkan kami sama wahana Istana Boneka yang ada di Dufan. Wahana Si Bolang Adventure cocok untuk kamu kunjungi, jika kamu datang ke Trans Studio Bandung bersama anak atau keponakan.

5. Pemburu Badai

Wahana ini bakal membuat kamu merasa terangkat dan terlempar oleh angin puting beliung hingga ketinggian 40 meter, lho. Wahana Pemburu Badai dibekali dengan fitur animatronic yang akan muncul sebelum kamu menaiki wahananya. Fitur ini mampu membuat pengalaman memacu adrenalin kamu semakin seru. Berani coba menaiki Pemburu Badai?

6. Super Heroes 4D

Super Heroes 4D

Kalau kesini jangan lupa buat cobain wahana Super Heroes 4D ini ya! Dengan teknologi multimedia dan special effect yag keren, wahana ini akan membawa kamu merasakan petualangan seru dari beberapa superhero seperti Hulk, Spiderman, Thor, Wolverine dan Captain America yang berpetualang untuk menyelamatkan kota dari kehancuran.

7. Ocean World Science Center

Kalau kamu mau mempelajari ilmu tentang hewan-hewan yang tinggal di lautan, silakan kunjungi Ocean World Science Center. Di sini, kamu tidak hanya bisa belajar tentang biota laut, tetapi juga belajar tentang hewan penghuni laut dalam, sampai warna dan tekanan di dalam laut, serta hewan laut terbesar yang pernah ada.

Oh iya, di sini kamu juga dapat menyaksikan ikan hiu dan ikan piranha yang ada di dalam akuarium serta kolam besar, saat mereka sedang di beri makan. Biasanya, pengelola akan memberi mereka makan sekitar pukul 12.00 dan 16.00 WIB.

8. Cadabra Theatre Trans Studio

trans studio bandung cadabra

Cadabra Theater Trans Studio adalah teater dengan kapasitas lebih dari 300 orang. Teater ini menyuguhkan aksi penampilan sulap dari beberapa magician yang sudah terlatih. Mereka biasanya menampilkan aksi Eskapologi.

Aksi eskapologi adalah aksi membebaskan diri dari borgol dan jaket trap yang diikat kencang, serta beberapa aksi lain yang tidak kalah menantang.

Lost City

Setelah membahas tentang wahana yang ada di Central Station, sekarang saatnya bagi kami untuk mengulas wahana-wahana seru yang ada di Lost City. Berikut daftarnya:

1. Kong Climb

trans studio bandung kong climb

Wahana ini adalah wahana panjat tebing yang mempunyai empat tingkatan level, yakni recruit, rookie, advance dan expert. Masing-masing levelnya memiliki tingkat kesulitan yang berbeda.

Sekadar info, kalau kamu yang ingin mencoba menjajal wahana Kong Climb ini, kamu wajib mengenakan sepatu bertali, ya.

Usahakan untuk tidak menggunakan sepatu lainnya yang dianggap licin seperti flip flops, flat shoes dan lainnya, karena kamu tak akan diizinkan untuk mencoba wahananya. Dan untuk bisa menaiki wahana ini, berat badan maksimum dari pengunjung adalah 85 kilogram.

2. Sky Pirates

Wahana ini adalah sebuah kereta layang berbentuk kapal bajak laut yang berisikan empat orang penumpang. Rute dari Sky Pirates ini mengelilingi hampir seluruh wilayah wahana, sehingga kamu dapat menyaksikan pemandangan Trans Studio Bandung dari ketinggian. Seru, ya!

5. Jelajah

trans studio bandung jelajah

Wahana ini juga terinspirasi dari salah satu program TV legendaris di Indonesia. Tak seperti wahana sebelumnya, di wahana ini kamu akan diajak menyusuri sungai buatan dengan perahu buatan.

Bawalah baju ganti atau jas hujan kalau mau mencoba wahana ini. Pasalnya, kamu akan kebasahan selama berada di dalam wahana satu ini. Kalau tidak, kamu bisa gunakan mesin pengering yang berada di pintu keluar wahananya. Tarifnya hanya Rp30.000 saja.

Magic Corner

Puas mengelilingi dua tempat, kini kami akan mencoba wahana-wahana yang ada di Magic Corner. Penasaran ada wahana apa saja di sini? Simak ulasan lengkapnya, yuk!

1. Dunia Lain

Kalau wahana ini merupakan wahana yang terinspirasi dari salah satu acara TV legendaris. di wahana ini, kamu akan menaiki kerata dalam ruangan gelap selama beberapa menit.

Selama itu, kamu akan disuguhkan oleh penampakan hantu-hatu yang menyeramkan. Sangat cocok untukmu yang mau menguji keberanianmu.

2. Dragon Flies

Wahana Dragon Flies bisa membuat kamu merasakan sensasi terbang bersama naga. Wahana ini cocok banget untuk kamu yang menyukai wahana ekstrem. Oh iya, satu wahana Dragon Flies ini bisa diisi oleh lebih dari sepuluh pengunjung.

Harga Tiket dan Jam Operasional Trans Studio Bandung

Trans Studio

Harga tiket masuk Trans Studio Bandung Bervariasi. Tergantung di hari apa kamu berkunjung. Bila berkunjung di antara hari Senin sampai Kamis, maka kamu harus membayar Rp180ribu/orang. Bila datang di hari Jumat, kamu harus bayar Rp200ribu/orang.

Adapun jika kamu datang di akhir pekan (Sabtu dan Minggu), maka kamu harus mengeluarkan kocek hingga Rp280ribu/orang. Trans Studio Bandung juga menerapkan tarif khusus untuk peak season sebesar Rp280ribu/orang.

Di hari kerja (Senin s.d. Jumat), Trans Studio Bandung beroperasi dari pukul 10.00 hingga 18.00 WIB. Adapun di akhir pekan, Trans Studio buka dari jam 10.00 hingga 19.00 WIB.

  • HTM: Rp180ribu/orang (Weekdays) Rp280ribu/orang (Weekend), Rp280ribu/orang (peak season)
  • Jam Operasional: Hari Minggu s.d Kamis, pukul 11.00 s.d 17.00 WIB, Senin & Jumat Tutup

Fasilitas Trans Studio Bandung

Tak hanya wahana, Trans Studio Bandung juga dilengkapi fasilitas-fasilitas menarik lainnya yang bisa kamu coba, yaitu:

  • Trans Studio Bandung Show

Merupakan fasilitas yang berisi beragam pertunjukkan panggung garapan Trans Studio Bandung. Dalam sehari, Trans Studio Show bakal kasih kamu lima pertunjukkan panggung menarik yang ditampilkan di jam-jam tertentu.

Setiap pertunjukkannya memakan durasi sekitar satu hingga dua jam. Adapun beberapa contoh pertunjukkan itu adalah “It’s Magic”, Special Effect Action Show”, serta The New Parade and Laser Show. Pertunjukan-pertunjukan ini biasa digelar di pukul 13.00 dan 16.00 WIB.

  • Food court

Trans Studio Bandung juga dilengkapi dengan food court. Kamu bisa memakai fasilitas ini jika nanti puas menjajal semua wahana yang ada. Seperti food court umumnya, food court Trans Studio Bandung juga dilengkapi dengan tenant makanan yang menarik.

Beberapa di antaranya yang recommended adalah Studio Mie, Studio Kuring, Baskin Robbins, dan Studio Chicks.

  • Fasilitas Lainnya

Masih ada fasilitas lain yang terdapat di Trans Studio Bandung. Fasilitas-fasilitas itu adalah musala, toilet, klinik, ticket booth, ATM, dan smoking area.

Alamat dan Akses Transportasi ke Trans Studio Bandung

Trans Studio Bandung ada di Jalan Gatot Subroto No. 289, Cibangkong, Batununggal, Bandung, Jawa Barat 20273. Satu wilayah dengan tempat perbelanjaan Trans Studio Mall Bandung.

Seperti halnya tempat wisata lainnya, Trans Studio Bandung juga bisa diakses lewat kendaraan umum ataupun pribadi.

  • Kendaraan Umum

Ada banyak pilihan kendaraan umum yang bisa dipakai. Tergantung dari mana posisi awalmu berada. Misal, jika kamu dari luar kota dan berada di Stasiun Bandung, maka naiklah angkot jurusan Hall - Gede Bage. Naiklah hingga Jalan Jendral Gatot Subroto, lalu setelahnya naik angkot jurusan Elang Kalapa – Cicadas. Angkot tersebut bakal mengantarkanmu sampai di depan pintu gerbang

  • Kendaraan Pribadi

Tak sulit untuk sampai ke Trans Studio Bandung dengan kendaraan pribadi. Entah dengan mobil ataupun motor. Ini tak lepas dari lokasi Trans Studio Bandung itu sendiri yang tergolong strategis. Khusus untukmu yang ada di Bandung, ada satu rute khusus yang bisa diambil bila hendak ke tempat wisata ini.

Ambilah rute yang mengarah ke jalan Gatot Subroto. Habis itu, ambil arah ke jalan Binong hingga kamu betul-betul sampai di depan Trans Studio Bandung.

  • Alamat: Jalan Gatot Subroto No. 289, Cibangkong, Kecamatan Batununggal, Bandung, Jawa Barat 40273
  • Kontak: (022) 861012555

Hotel di Sekitar Trans Studio Bandung

Kamu tak usah khawatir bila hendak mencari hotel saat berkunjung ke Trans Studio Bandung nanti. Soalnya, wilayah sekitar Trans Studio Bandung sendiri terdapat dua hotel yang bisa kamu inapi.

Keduanya adalah:

  • The Trans Luxury Hotel, Jalan Gatot Subroto No. 289, Cibangkong, Kecamatan Batununggal, Bandung, Jawa Barat 40273. Satu wilayah dengan Trans Studio Bandung.
  • Ibis Bandung Trans Studio Hotel

Demikianlah ulasan tentang Trans Studio Bandung. Semoga bisa jadi referensi untuk kamu yang tertarik untuk wisata ke Bandung dan mencoba wahana-wahana seru di sini. Kalau kamu punya pertanyaan atau pengalaman di Trans Studio Bandung, silakan isi komentar kami di bawah ini ya!

cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram