10 Tips Bakcpacker ke Jepang yang Seru dan Murah Meriah

Ditulis oleh Linda

Terdapat banyak cara yang bisa Anda pilih untuk berlibur ke Negeri Sakura. Jika tidak mau repot, Anda bisa menggunakan jasa travel agent. Namun jika Anda ingin menghemat banyak uang, berlibur secara mandiri sambil backpacker adalah pilihan yang bisa Anda coba.

Nah, kali ini Keluyuran akan berbagi tips backpacker ke Jepang yang perlu Anda ketahui. Karena Anda akan berpergian ke negeri orang, maka Anda harus membuat persiapan yang benar-benar matang. Yuk, langsung saja intip tips untuk backpacker di Jepang berikut ini.

1. Rajin Berburu Tiket Pesawat Murah

travel fair garuda

Nah, tips backpacker ke Jepang yang pertama adalah Anda harus rajin berburu tiket pesawat murah ke Jepang. Bagaimana cara memperoleh tiket murah ke Jepang? Pertama, Anda harus rutin mengecek penawaran di situs maskapai penerbangan atau situs booking tiket pesawat.

Kedua, hadiri travel fair atau pameran maskapai penerbangan, karena pada umumnya tiket akan dijual dengan harga yang lebih miring di acara tersebut. Ketiga, jangan lupa untuk memberi tiket di jauh-jauh hari. Anda bisa membeli tiket 4-6 bulan sebelum tanggal keberangkatan. Karena mustahil bisa memperoleh tiket murah jika Anda memesan 1 minggu sebelum berangkat ke Jepang.

2. Pilih Waktu Liburan di Low Season

Fushimi Inari Taisha

Jepang merupakan negara yang memiliki 4 musim, dan setiap musimnya menawarkan ciri khas masing-masing yang sayang untuk dilewatkan.

  • Jika Anda ingin menikmati bunga sakura, maka pilihlah waktu antara akhir maret sampai awal Mei.
  • Jika ingin melihat berbagai festival musim panas, maka pilihlah waktu antara bulan Juli dan Agustus.
  • Anda juga bisa menikmati keindahan warna-warna dedaunan di musim gugur antara bulan Oktober dan November.
  • Jika Anda ingin menghabiskan liburan Natal dan Tahun Baru di sana, maka akhir Desember merupakan waktu yang sangat tepat.

Sayangnya, waktu-waktu yang disebutkan di atas merupakan high season sehingga harga tiket pesawat hingga penginapan akan menjadi lebih mahal dari biasanya. Selain itu, berbagai objek wisata juga akan dipenuhi dengan banyak wisatawan sehingga kurang cocok bagi Anda yang ingin benar-benar menikmati wisatanya.

Nah, jika Anda hanya ingin berjalan-jalan di Jepang dan tidak terlalu mementingkan momen-momen langka di atas, maka pilihlah waktu liburan di saat low season. Selain harga tiket pesawat dan penginapannya lebih murah, berbagai objek wisatanya juga tidak terlalu ramai oleh wisatawan.

3. Pilih Penginapan yang Murah

hostel tokyo

Lupakan hotel berbintang dengan fasilitas yang mewah, karena Anda akan berlibur ala backpacker dengan biaya yang ekonomis. Nah, maka dari itu sebaiknya Anda memilih penginapan yang murah dalam bentuk guest house atau homestay.

Baik di Tokyo maupun Osaka Anda bisa memperoleh penginapan dengan tarif sekitar 200 ribu semalam. Apabila Anda menginginkan penginapan yang lebih nyaman, maka cobalah untuk berbagi kamar dengan teman seperjalanan Anda untuk menyewa hotel bintang 1 atau 2.

Jika Anda pergi beramai-ramai, maka tidak ada salahnya untuk menyewa apartemen untuk ditempati bersama. Namun pilihlah apartemen yang jauh dari stasiun atau pusat keramaian. Pasalnya, semakin dekat dengan stasiun, maka semakin mahal pula harga sewanya. Hal ini juga berlaku untuk hostel ataupun hotel.

4. Buat Itenerary Sendiri

jepang itinerary

Mungkin Anda membutuhkan referensi mengenai itenerary saat berada di Jepang dari orang lain. Oleh karena itu, Anda mungkin akan mencari informasi mengenai rencana perjalanan liburan di Jepang melalui internet atau bertanya ke orang-orang yang pernah berkunjung ke negeri sakura ini.

Setelah memperoleh referensi mengenai itenerary tersebut, sebaiknya buatlah itenerary versi Anda sendiri. Anda bisa membuat rencana mengenai tempat-tempat yang ingin Anda kunjungi, tetapi masih sesuai dengan anggaran yang tersedia. Pastikan rencana perjalanan yang Anda buat sendiri tidak melebihi budget Anda.

5. Bawa Barang Secukupnya

Tas Consina

Karena kita akan menjadi backpacker, maka secara otomatis kita tidak akan membawa koper bukan? Maka dari itu, bawalah barang secukupnya agar Anda tidak keberatan dengan isi tas saat bepergian. Jika penginapan Anda menyediakan mesin cuci, maka Anda juga bisa langsung mencuci baju yang sudah dipakai agar bisa digunakan kembali.

Jangan lupa juga untuk menyisakan ruang di tas jika Anda berencana untuk membeli oleh-oleh. Jika tidak punya jatah bagasi, jangan sampai oleh-oleh tersebut melebihi berat yang diizinkan untuk masuk kabin karena Anda akan dikenakan biaya bagasi yang tidak murah.

Jika memang ingin membeli bagasi, maka lebih baik membelinya secara online. Pasalnya, harga pembelian bagasi online lebih murah jika dibandingkan membeli di counter bandara. Anda juga bisa membawa tas lipat yang bisa diisi barang ketika pulang saja sehingga Anda tidak perlu membeli bagasi untuk keberangkatan.

6. Jalan Kaki dan Naik Kereta

jalan kaki di jepang

1 2»
cross linkedin facebook pinterest youtube rss twitter instagram facebook-blank rss-blank linkedin-blank pinterest youtube twitter instagram